Ratusan Massa Tolak Paham Radikal PKS *Diduga Terlibat Terorisme

BANDUNG – Ratusan massa aksi yang tergabung dalam Forum Pasundan Bergerak datangi kantor DPW Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Jabar di Jalan Soekarno-Hatta, Kota Bandung. Mereka mendesak dan mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk menolak politik bertopeng agama dan paham radikalisme PKS yang menjadi pemicu lahirnya kejahatan terorisme.

“Pecat kader-kader PKS yang menganggap kasus terorisme adalah rekayasa. Kami juga mendesak PKS agar segera menyampaikan permohonan maaf pada seluruh rakyat Indonesia atas sikap PKS yang bungkam pada segala bentuk kejahatan terorisme,” ucap Ades Kariyadi selaku Koordinator Aksi, Selasa (15/05).

Berita Terkait : Dituding Dukung Terorisme, PKS Minta Bukti

Massa juga mendesak Polri, Badan Intelejen Negara (BIN), pemerintah dan seluruh elemen rakyat untuk melakukan pengawasan ketat pada seluruh kantor PKS di seluruh Indonesia. “Untuk memantau dugaan keterlibatan PKS dalam aksi radikalisme dan terorisme. Dan kami juga menuntut (PKS) untuk jangan menjadikan Jawa Barat sebagai lumbung terorisme,” imbuhnya.

Aksi unjuk rasa itu sekaligus menyikap serangkaian teror di Indonesia mulai dari kerusuhan di Mako Brimob Kelapa Dua Depok hingga teror bom di lima tempat di Kota Surabaya, Jawa Timur. Massa terdiri dari aktivis lintas kampus dan lintas generasi.

Mereka menyambut seruan Presiden RI Joko Widodo. “Turut bersama pemerintah memerangi setiap aksi yang berusaha merongrong kedaulatan NKRI. Mendukung Polri agar DPR RI segera mengesahkan revisi Rancangan Undang-undang (RUU) Terorisme dan mengeluarkan Perppu Terorisme serta mendorong dibubarkannya partai pendukung terorisme di Indonesia,” tandasnya.

 

[jar]

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *