Sajikan Informasi Hasil Pemilu 2024, RAI Hergun Bakal Gelar Quick Count

MEMANTAU : Anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra Heri Gunawan pada saat melakukan pemantauan persiapan  Quick Count yang digelar  RAI Hergun. 
MEMANTAU : Anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra Heri Gunawan pada saat melakukan pemantauan persiapan  Quick Count yang digelar  RAI Hergun. 

SUKABUMI — Guna menyajikan informasi dan memonitor hasil pemilu 2024 yang digelar besok 14 Februari 2024, Rumah Aspirasi dan Inspirasi Heri Gunawan (RAI Hergun), bakal menggelar Quick Count Monitoring. Kegiatan dipusatkan di Rumah RAI Hergun di Jalan Arif Rahman, Kelurahan Benteng, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.

Calon anggota DPR RI Dapil Jawa Barat IV Sukabumi, Heri Gunawan mengatakan, dalam Quick Count Monitoring tersebut melibatkan sebanyak 9 operator yang akan memantau dan merekap langsung peroleh suara dari berbagai daerah.

Bacaan Lainnya

“Jadi nanti perolehan suara di setiap daerah, baik Capres, DPR RI, Provinsi, dan DPRD Kota maupun Kabupaten Sukabumi, dimasukan ke program yang sudah kami siapkan. Data yang diinput 9 operator ini merupakan form C1 dari setiap TPS yang dilaporkan oleh pada relawan yang sudah tersebar,” ujar Heri Gunawan.

Untuk itu, Heri Gunawan secara langsung memastikan kesiapan lokasi dan perangkat elektronik untuk memastikan kelancaran proses quick count.

“RAI Hergun berkomitmen untuk menyajikan informasi hasil pemilu secara cepat dan akurat kepada masyarakat,” ungkap pria yang akrab disapa Hergun, Selasa (13/2/2024).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *