PKK Desa Kebonpedes Sukabumi Berbagi Takjil

PKK Kebonpedes Sukabumi
Kader PKK Desa Kebonpedes, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, saat memberikan paket takjil di halaman kantor desa pada Jumat (22/03).

SUKABUMI – Bulan suci Ramadhan 1445 hijriah/2024 Masehi, merupakan bulan penuh berkah dan ampunan. Untuk memanfaatkan momentum tersebut, Tim Penggerak PKK Desa Kebonpedes, Kecamatan Kebonpedes, Kabupaten Sukabumi, melakukan aksi sosial. Diantaranya, membagikan ratusan paket takjil dan nasi kotak kepada warga dan pengguna lalu lintas pada Jumat (22/03).

Ketua TP PKK Desa Kebonpedes, Nia Kurniasih kepada Radar Sukabumi mengatakan, aksi sosial ini merupakan agenda tahunan yang kerap dilakukan oleh TP PKK Desa Kebonpedes setiap memasuki bulan suci Ramadhan.

Bacaan Lainnya

“Di bulan Ramadhan tahun ini, TP PKK Desa Kebonpedes Alhamdulillah bisa berbagi takjil kepada warga dan pengguna lalu lintas yang ada di sekitaran kantor desa,” kata Nia kepada Radar Sukabumi pada Jumat (22/03).

Selain berbagi takjil, sambung Nia, pada bulan suci Ramadhan tahu ini, TP PKK Desa Kebonpedes juga menggelar kegiatan pengajian rutin. Hal ini sengaja dilakukan selain keislaman, juga untuk memotivasi semua kader PKK Desa Kebonpedes dalam meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Alhamdulillah, pada bulan yang suci dan penuh berkah ini, kami dari PKK Desa Kebonpedes selain melakukan kegiatan rohani juga bisa berbagi kepada warga dan pengguna lalu lintas. Iya, ada sekitar 200 paket takjil dan nasi bok yang kita bagikan sore ini,” paparnya.

Para kader yang tergabung dalam Tim Penggerak PKK Desa Kebonpedes juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung dan turut serta dalam kegiatan sosial tersebut. “Semoga aksi kecil ini dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya untuk peduli dan berbagi kepada sesama, terutama di bulan yang penuh berkah ini,” pungkasnya. (Den)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *