Jembatan Penghubung Desa Cijulang Sukabumi Kondisinya Memprihatinkan

Jembatan Desa Cijulang Sukabumi
Jembatan Desa Cijulang Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi

JAMPANGTENGAH – Miris kondisi jembatan lingkungan desa yang merupakan akses utama masyarakat di kampung Cibitung, Desa Cijulang, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi memperihatinkan.

Bagaimana tidak, kondisi jembatan yang sudah dibangun sejak puluhan tahun lalu itu dengan menggunakan alas bambu tanpa pegangan kondisinya saat ini rusak parah, sehingga terpaksa masyarakat sekitar menumpuk bambu agar jembatan tersebut bisa digunakan.

Bacaan Lainnya

Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan Purabaya Yanto Prayitno mengatakan jembatan tersebut bersatus lingkungan desa yang mengubungkan Desa Cijulang kecamatan Jampang Tengah dengan Desa Pagelaran kecamatan Purabaya kabupaten Sukabumi.

Menurutnya, jembatan tersebut memiliki panjang sekitar 14 meter, dengan tinggi permukaan air sekitar 6 meter, merupakan akses satu satunya penyebrangan sehari hari yang selalu digunakan sekitar 100 kepala keluarga.

“Seratusan kepala keluarga, 50 kepala keluarga desa Cijulang, 50 kepala keluarga warga Pegelaran, belum lagi para pedagang yang melintas di tiap harinya,” ujar Yanto. Jumat, (27/10).

Berdasarkan hasil pemantauanya di lapangan, diakui Yanto kondisi jembatan saat ini mengalami kerusakan dikategorikan rusak berat, karena tekstur bambu bambu yang ditumpuk dipasang semakin hati hari semakin rapuh.

“Sebenarnya ada jalan lain bagi warga, namun harus berputar jauh, untuk sekedarbmenuju sarana peribadahan dan pendidikan, yang lebih dekat masyarakat menggunakan jembatan penghubung yang saat ini kondisinya rusak ini,” jelasnya.

Lanjut Yanyo, sehunggi keberadaan jembatan tersebut dianggap ratusan warga aebagai akses utama untuk melaksanakan rutinitas sehari-hari, tidak hanya untik menuju sarana peribadahan, pendidikan maupun sebagai akses rutinitas para pedagang.

“Tapi juga untuk akses para petani, anak-anak sekolah, menuju pusat perbelanjaan dan menuju akses jalan provinsi,” terangnya.

“Maayarakat berharap, mudah mudahan segera ada perbaikan terhadap jembatan ini dikakukan pemerintah, karena ini akses penting bagi masyarakat,” tandasnya. (Ndi)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *