DPRD Kabupaten Sukabumi Segera Panggil Bappeda dan Forum CSR

Budi Azhar
Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar

SUKABUMI – Tanggung Jawab Sosial Perusahaan, Kemitraan dan Bina Lingkungan (TJSPKBL) di Kabupaten Sukabumi rupanya belum sepenunya beriringan dengan rencana pembangunan daerah.

Maka dari itu, Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi bakal segera memanggil Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Sukabumi dan Forum CSR Kabupaten Sukabumi untuk mengetahui sejauh mana dana sosial perusahaan digunakan untuk kesejahteraan masyarakat.

Bacaan Lainnya

Hal ini diungkapkan oleh Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar. Menerutnya, pihaknya bakal segera meminta data terkait pelaksanaan tanggungjawab sosial perusahaan kepada masyarakat.

“Saya sebenarnya sudah menyampaikan kepada pemerintah untuk meminta data pelaksanaan CSR seteiap perusahaan. Nanti kami akan coba memanggil pemerintah daerah atau forum csr untuk meminta informasi dan penjelasan kegiatan kegiatan yang sudah dilaksanakan oleh perusahaan,” jelas Budi kepada Radar Sukabumi, Senin (27/9).

Dari penjelesan pemerintah daerah, lanjut Budi, seluruh kegiatan pelaksanaan dilakukukan oleh masing-masing perusahaan. Bahkan, informasinya tidak ada anggaran yang masuk ke kas daerah atau dikelola oleh forum CSR.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *