Tak Terima Dinasehati, Pemuda Ini Adu Jotos dengan Petugas Cek Poin Jonggol, Terancam 5 Tahun Penjara

Seorang pemuda saat cek cok cengan petugas PSBB di cek poin Jonggol-Cibarus, dan berakhir dengan adu jotos Sabtu (9/5/2020).

BOGOR – Peorang pemuda yang adu jotos dengan petugas Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Cek Poin Jonggol-Cibarusah, Sabtu (9/5/2020) diciduk petugas Polsek Jonggol.

Ia dilaporkan memukul salah satu petugas dari Karang Taruna hingga berdarah pada bagian wajah. Pemuda itu pun terancam mendekam dipenjara.

Bacaan Lainnya

“Tersangka malah mengejar Karang Taruna dan melakukan pemukulan tersebut. saat ini tersangka kita amankan di Polsek Jonggol,” ujar kapolsek Jonggol, Kompol Agus Hiayat, kepada radarbogor.id Minggu (10/5/2020).

Kapolsek menuturkan, pelaku bakal dikenakan pasal 351 KUHP Tentang Penganiayaan. “Ancaman hukumannya lima tahun penjara,” kata kapolsek.

Menurutnya, Ketua Karang Taruna yang menjadi korban pemukulan tersebut, menderita luka di bagian wajah setelah mendapatkan bogem mentah dari tersangka.

Seperti diketahui, seorang pelanggar melakukan aksi pemukulan terhadap petugas di cek poin Jonggol-Cibarusah. Itu usai dirinya tak mau dinasihati lantaran melanggar PSBB. Bahkan sempat menabrak petugas kepolisian saat hendak kabur. (all)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *