Lagi, Tujuh Nasabah BPR NBP 11 Cicurug Dapat Hadiah Undian Motor Yamaha Mio

BPR NBP 11
BERUNTUNG: Para pemenang hadiah undian Tabungan Pundi Periode XV Tahap ke-29 BPR NBP Group. Sebanyak 7 nasabah dari Cicurug, Sukabumi dan Cianjur berhasil memenangkan hadiah unit motor Yamaha Mio. Hadiah diberikan langsung oleh Direktur Utama PT. BPR NBP 11 Yulius Tri Haryanto.

SUKABUMI – Kabar gembira datang dari PT. BPR Nusantara Bona Pasogit (NBP) 11 melalui Program Gebyar Tabungan Pundi Periode XV Tahap ke-29 BPR NBP Group, sejumlah hadiah menarik seperti mobil dan motor disiapkan bagi para pemenang yang beruntung.

Pada acara yang diselenggarakan di Doloksanggul, Medan dan disaksikan secara live streaming, pihak BPR NBP Group memberikan satu hadiah unggulan berupa mobil Avanza, lima hadiah favorit berupa Daihatsu Xenia, satu unit Daihatsu Ayla dan 56 hadiah kejutan berupa motor Yamaha Mio untuk seluruh nasabah setia BPR NBP.

Hadiah tersebut diberikan kepada nasabah yang setiap tahunnya menabung dengan mengumpulkan poin dengan kelipatan saldo sebesar Rp100 ribu per poinnya. Untuk mengikuti undian ini, caranya cukup mudah.

Nasabah dengan saldo Rp1 juta berkesempatan mendapatkan hadiah motor Yamaha Mio untuk mobil Daihatsu Ayla diberikan untuk tuan rumah dengan saldo Rp2 juta, untuk mobil Daihatsu Xenia dengan saldo Rp3 juta dan mobil Toyota Avanza dengan saldo Rp5 juta di setiap akhir periode undian.

Pada kesempatan pengundian tersebut nasabah PT. BPR NBP 11 berhasil mendapatkan hadiah kejutan berupa tujuh unit motor Yamaha Mio.

Kepada Radar Sukabumi, Direktur Utama PT. BPR NBP 11, Yulius Tri Haryanto menyambut baik kabar tersebut dan menyampaikan bahwa penyelenggaraan undian ini merupakan bentuk apresiasi kepada nasabah setia BPR NBP Group.

Penyerahan hadiah dilakukan secara simbolis diserahkan kepada kedua pemenang yang didatangkan ke Kantor Pusat BPR NBP 11.

Ia juga mengucapkan selamat kepada kedua nasabah yang memenangkan undian tersebut. “Kepada nasabah yang mendapat undian, kami ucapkan selamat dan semoga bermanfaat,” ucap Direktur Utama PT. BPR NBP 11, Yulius Tri Haryanto, Minggu (10/9).

Menurutnya, pengundian Tabungan Pundi dilakukan secara transparan, pengundian dilakukan melalui sistem yang mengacak nomor undian secara otomatis, dari BPR NBP 11 sendiri, nama-nama yang keluar sebagai pemenang adalah atas nama Wahyan Guruh, Cecep Sopandi dan Abdul Qodir dari Kantor Pusat.

Sedangkan dari Kantor Cabang Sukabumi atas nama Hasan Ende, Emi dan Syarifah. Untuk Kantor Cabang Cianjur atas nama Ai Susanti. Setiap nasabah BPR NBP 11 berpeluang mendapatkan hadiah undian Tabungan Pundi.

“Jadi menabung di BPR NBP 11 itu banyak sekali manfaatnya, kesempatan mendapat hadiah cukup besar dan hadiahnya juga besar,” ujarnya.

Dia berharap Pengundian Tabungan Pundi ini ini bisa menginspirasi banyak orang untuk menabung di BPR NBP 11.
Selain itu Yulius menyampaikan bahwa BPR NBP 11 hadir di Sukabumi dan Cianjur, ingin bersama-sama meningkatkan perekonomian daerah.

Menurutnya, BPR NBP 11 hadir tidak hanya menawarkan produk tabungan, tetapi juga membantu para pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) untuk mendapatkan modal usaha dalam bentuk kredit untuk lebih mengembangkan usahanya.

“Khusus untuk produk tabungan, BPR NBP 11 menawarkan produk Tabungan Pundi selain membantu perencanaan keuangan, juga memberikan hadiah kepada para pemenang melalui Gebyar Undian Tabungan Pundi yang dlakukan dua kali dalam satu tahun,” terangnya.

Sementara itu, pemenang hadiah motor Wahyan Guruh diwakili pihak keluarga Yora Novian, ia pun mengungkapkan rasa bahagianya.

“Saya penabung Tabungan Pundi di PT BPR NBP 11 di Pasar Cibadak, Alhamdulillah saya sudah mendapatkan hadiah undian sebanyak dua kali berupa motor, semoga doa saya BPR NBP 11 maju, sukses dan jaya terus-menerus, lancar jaya,” katanya.

Hal serupa disampaikan oleh Cecep Sobandi. “Saya sebagai nasabah Bank NBP Alhamdulillah saya sekarang mendapatkan hadiah yang kedua kalinya mendapatkan motor dan istri saya juga merasa bangga terhadap bank disini, semoga Bank NBP terus maju dan sukses,” imbuhnya.

Lain halnya dengan Abdul Kodir, nasabah dari Pasar Cigombong ini merupakan hadiah yang pertama didapat.

“Syukur Allhamdulillah mendapatkan hadiah motor, dan semoga ke depannya lebih semangat lagi untuk menabung di BPR NBP 11,” tutupnya. (*/wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *