Bebelac Bersama Yomart Dukung Akses Nutrisi Anak Hebat di Jawa Barat

Bebelac-Yomart

SUKABUMI – Lebih dari 200 Paket Nutrisi disalurkan oleh Bebelac dan Yomart bagi anak-anak di wilayah Jawa Barat, agar mendukung tumbuh kembang anak hebat.

Danone Specialized Nutrition (SN) Indonesia melalui merek susu pertumbuhan Bebelac bekerja sama dengan Yomart Minimarket menjalankan program donasi sebagai bentuk dukungan pemberian akses nutrisi untuk anak yang membutuhkan.

Bacaan Lainnya

Program ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dan dukungan terhadap akses nutrisi anak-anak Indonesia, khususnya di wilayah Jawa Barat, agar dapat mendukung pemenuhan nutrisi harian dan tumbuh kembang maksimal anak.

Melalui kegiatan sosial ini Bebelac dan Yomart Minimarket mendistribusikan paket nutrisi yang berisi susu pertumbuhan Bebelac untuk anak di atas 1 tahun beserta sembako di Desa Bojong Raharja, Kecamatan Cikembar, Sukabumi pada 3 September 2023.

Aditya Wijanarko sebagai Head Of Key Account dari Danone Specialized Nutrition Indonesia mengatakan, Kami percaya bahwa tubuh yang sehat dengan dukungan nutrisi seimbang merupakan salah satu fondasi tumbuh kembang maksimal anak yang dapat menentukan kualitas mereka di masa depan.

Untuk itu kami berkomitmen untuk terus ber- upaya menyediakan produk bernutrisi yang sesuai dengan kebutuhan nutrisi tepat agar si kecil tumbuh hebat.

Hal ini didukung dengan bentuk kegiatan sosial yang merupakan wujud komitmen kami untuk menghadirkan inspirasi kepada para orang tua dalam mengajarkan kebaikan dan empati kepada anak agar tumbuh menjadi anak yang memiliki kepandaian, keberanian dan kebaikan hati yang dilakukan dengan kolaborasi bersama berbagai pihak.

Head of Marketing Yomart, Mayanita Aulia menyambut baik kerjasama antara pihaknya dan Bebelac. “Kami menyadari bahwa akses nutrisi merupakan hal yang krusial untuk memastikan anak Indonesia dapat tercukupi kebutuhan nutrisinya hingga mereka bisa tumbuh menjadi anak hebat.

Untuk itu, Yomart menyambut baik dan sangat mendukung penuh program aksi kebaikan bersama Bebelac yang dilakukan di Desa Bojong Raharja, Kecamatan Cikembar, Sukabumi, Jawa Barat.

Kegiatan ini merupakan bentuk kolaborasi sosial kami untuk masyarakat sekitar dalam rangka menerapkan pola makan dan minum bergizi seimbang, termasuk rutin mengkonsumsi susu sekaligus mendukung program pemerintah daerah, sehingga lebih lanjut diharapkan dapat meningkatkan status gizi bangsa dan membangun keluarga Indonesia yang kuat dan berkualitas.

Mempersiapkan SDM unggul untuk Generasi Emas di 2045 merupakan tanggung jawab bersama, bukan hanya pemerintah, namun juga pelaku usaha dan industri, maupun warga masyarakat serta semua pihak lainnya.

Di tahun 2023 ini, kami berkolaborasi dengan berbagai pihak melalui gerakan sosial sebagai bentuk aksi kebaikan yang dilakukan Bebelac untuk melakukan dalam bentuk donasi nutrisi.

Dengan sinergi dan semangat kebaikan yang dilakukan secara kolektif tersebut, diharapkan dapat berdampak positif dan membentuk support system bagi anak Indonesia untuk tumbuh menjadi anak hebat yang bisa berkontribusi terhadap pembangunan bangsa kedepannya.

Kami juga berharap semoga dari bantuan yang disalurkan ini dapat melahirkan senyum bahagia untuk anak-anak yang membutuhkan sehingga berdampak besar pada periode tumbuh kembang mereka.***

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *