Brak! Pasangan Muda-Mudi Tewas Usai Mobilnya Terlibat Laka Tunggal di Cibadak

OLAH TKP : Tim Rescue Damkar Kabupaten Sukabumi, saat evakuasi laka lantas maut di di ruas Jalan Raya Siliwangi, Kampung Sekarwangi, Kelurahan/Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi pada Rabu (21/02) dini hari.(FOTO : UNTUK RADAR SUKABUMI)
OLAH TKP : Tim Rescue Damkar Kabupaten Sukabumi, saat evakuasi laka lantas maut di di ruas Jalan Raya Siliwangi, Kampung Sekarwangi, Kelurahan/Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi pada Rabu (21/02) dini hari.(FOTO : UNTUK RADAR SUKABUMI)

“Saya kan tidur, jadi temboknya satu arah sama tempat tidur saya, jadi suaranya kaget pas keluar udah gak ada suara tolong-tolong. Iya, dua-duanya udah gak ada yang hidup,” jelasnya.

Bacaan Lainnya

“Itu kayanya mobil melaju kenceng bukan main. Soalnya, mobilnya sudah dalam posisi miring,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Kamar Mayat RSUD Sekarwangi, Dede Supriadi mengatakan, sekitar pukul 04.30 WIB ia telah mendapatkan kiriman dari laka. Yaitu, dua korban laka lantas yang kondisinya sudah dinyatakan meninggal dunia. “Untuk luka-luka yang terberat itu  memang di luka di kepala dan luka lainnya lecet-lecet aja,” jelasnya.

“Untuk korban yang perempuan sudah dibawa oleh keluarganya ke rumah duka, untuk dilakukan pemulasaran. Sedangkan, untuk sopirnya sekarang jenazahnya masih di kamar mayat RSUD Sekarwangi, Cibadak. Iya, itu keluarganya lagi diperjalanan mau ke sini,” pungkasnya. (den/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *