Aktivitas Sesar Cimandiri Picu Gempa, Warga Kira Bakal Terjadi Tsunami

Meski demikian, pihaknya menghimbau kepada seluruh warga Kota dan Kabupaten Sukabumi, agar tetap tenang dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya.

“Pastikan dalam mendapatkan informasi, hanya bersumber dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi,” paparnya.

Bacaan Lainnya

Sementara itu, Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi dan Rekontruksi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, Anita Larasati mengatakan, guncangan gempa yang berpusat di darat pada jarak 15 kilometer tenggara Kota Sukabumi pada kedalaman lima kilometer tersebut, hanya dapat dirasakan oleh sebagian warga Kabupaten Sukabumi saja.

“Tidak ada korban jiwa maupun kerusakan rumah akibat dari guncangan gempa tersebut,” kata Anita.

Setelah ia mendapatkan laporan dari BMKG soal guncangan gempa tersebut, BPBD langsung menginstruksikan seluruh petugas lapangannya. Seperti Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Sukabumi, untuk melakukan peninjauan dan pengawasan di seluruh wilayah tugasnya masing-masing.

“Meski guncangan gempa ini, tidak berpotensi tsunami, tetapi saya menghimbau kepada seluruh warga agar tetap waspada dan tetap memonitor setiap perkembangan yang disampaikan oleh para ahli,” pungkasnya. (den/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *