Persebaya Menyusul, Arema Lebih Dulu Tiba

Kontestan turnamen Piala Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) 2018 mulai bertolak menuju Balikpapan dan Samarinda. Skuad Arema FC berangkat Rabu (21/2) yang berarti tiba lebih dahulu. Sedangkan Persebaya Surabaya rencananya terbang Kamis (22/2).

Arema FC yang bergabung di Grup A memilih untuk berangkat lebih dahulu pada Rabu (21/2). Maklum saja, mereka harus menjalani pertandingan perdana pada Jumat (23/2) malam. “Laga perdana bertemu PSIS,” tulis keterangan di laman resmi Arema FC.

Bacaan Lainnya

Hanya saja, Arema FC tidak akan membawa seluruh skuadnya ke Samarinda. Ada empat pemain yang kemungkinan absen lawan PSIS. Mereka adalah Kurniawan Kartika Ajie, Bagas Adi Nugroho, Hanif Sjahbandi, dan Ahmad Nur Hardianto.

Seperti diketahui, keempat pemain tersebut kini tengah menjalani pemusatan latihan bersama Tim Nasional (Timnas) Indonesia di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta. Agenda Timnas baru akan berakhir pada Senin (26/2) mendatang.

Sementara itu, tim Jawa Timur lain yakni Persebaya berencana berangkat ke Balikpapan sehari setelah kedatangan Arema di Samarinda. “Kami berangkat tanggal 22 Februari,” ucap pelatih Persebaya, Angel Alfredo Vera.

Sama seperti Arema, Persebaya harus kehilangan empat pemain karena agenda Timnas. Mereka adalah Nelson Alom, Irfan Jaya, dan Osvaldo Haay yang bergabung dengan Timnas U-23. Sementara Rachmat Irianto merapat ke Timnas U-19.

(saf/JPC)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *