Akhiri Masa Kampanye, Paslon AMAN Bakal Gelar Istighosah

SIAP MENANG : Paslon Adjo-Iman atau yang dikenal dengan sebutan paslon AMAN saat menghadiri deklrasi pilkada damai beberapa waktu lalu.

SUKABUMI — Masa kampanye kontestan pasangan calon untuk Pilkada 2020 sudah tinggal hitungan hari. Artinya sejak tanggal 5 Desember mendatang, para paslon sudah tidak lagi diperbolehkan untuk berkampanye kepada masyarakat, baik secara langsung atau secara media daring. Menanggapi hal itu, Pasangan Calon dengan nomor urut 1 Adjo-Iman akan mempergunakan masa kampanye terkahir dengan bermunajat kepada sang pencipta dengan akan melakukan Istighosah bersama.

“Ya rencananya, pada akhir masa kampanye kami akan melakukan Istighosah akbar secara bersama serentak diseluruh kecamatan dan dapil yang ada di 47 Kecamatan. Namun, tentunya dengan mamatuhi protokol kesehatan. Jadi kalau dipusatkan nanti di Cibatu, namun kami instruksikan relawan dan kader untuk melakukan hal yang sama di wilayahnya masing-masing, “jelas Sekretaris DPC Gerindra Agus Firmansyah saat dihubungi Radar Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Selain berdoa kepada sang pencipta, Istighosah ini juga dalam rangkaian maulid nabi Muhammad. Tujuannya untuk meminta kepada pemilih alam ini, agar pasangan Adjo bisa memenangkan Pilkada 9 Desember 2020 mendatang.
“Saat ini kan, berbagai upaya sudah kami lakukan. Mulai dari sosialisasi, kampanye dan lainnya sudah. Tinggal kita serahkan kembali kepada pemilik alam ini apakah merestui kemenangan atau tidak, “terangnya.

Lebih lanjut dirinya mengatakan, untuk kesehatan Adjo Sardjono sendiri untuk saat ini sudah terus membaik. Bahkan berdasarkan informasi yang dirinya terima. Saat ini, sosok orang mantan Sekda ini sudah bisa makan dengan sendiri. Namun, meski begitu dokter tetap memerintahkan untuk istirahat total.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *