Calon Mahasiswa Lebih Tertarik Jadi Startup

Net ILUSTRASI: Berkembanya teknologi turut memengaruhi minat calon mahasiswa untuk memilih jurusan. Seperti di Malang, Program Studi Kedokteran dan Farmasi mulai kurang diminati.

Di kampus swasta, justru persaingan antarprodi tidak begitu besar. ”Rata-rata stabil, kalau tidak komunikasi, akuntansi, hubungan internasional, matematika,” ujar Ketua Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (Aptisi) Jatim Dr Suko Wiyono.

Dia menjelaskan, stabilnya jurusan di kampus swasta karena mahasiswa baru yang mendaftar lebih suka masuk di jurusan yang terfavorit.

Bacaan Lainnya

”Karena yang mendaftar di PTS kan yang gagal di PTN. Mereka otomatis lebih memilih jurusan yang memang favorit,” kata dia. Sedikit sekali ada mahasiswa mendaftar PTS lantas memilih jurusan yang minim persaingan.

”Apalagi prodi PTS tak sebanyak PTN juga,” kata dia. Agar prodi di PTS bisa diminati lebih banyak camaba, Suko menyatakan, saat ini banyak kampus swasta yang sedang mengajukan prodi baru yang berhubungan dengan industri revolusi 4.0.

”Pokoknya berbau teknologi, lalu prodi kekinian yang ada hubungannya sama kewirausahaan, lalu ada yang seperti usulan Kemenristekdikti, misal, jurusan kopi bisa jadi diusulkan,” kata Suko.

 

(jpc)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *