Erick Thohir Bicara Soal Kesempatan ke Piala Dunia 2026, Terus Melangkah

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berjalan menghampiri suporter seusai pertandingan antara timnas Indonesia menghadapi Filipina pada putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/06/2024). (PSSI)
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berjalan menghampiri suporter seusai pertandingan antara timnas Indonesia menghadapi Filipina pada putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/06/2024). (PSSI)

JAKARTA — Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir berharap tim nasional Indonesia diberi kesempatan melaju ke Piala Dunia 2026.

Menurut Erick, hasil tersebut juga tidak terlepas dari performa impresif tim Merah Putih pada Piala Asia U-23 lalu yang hampir memastikan satu tiket menuju Olimpiade Paris 2024.

Bacaan Lainnya

“Kemarin kita tidak jumawa tapi selangkah lagi menuju Olimpiade. Mudah-mudahan kita diberi kesempatan ke Piala Dunia,” kata Erick Thohir kepada pewarta di Jakarta, Selasa.

Tim Garuda kini dipastikan melangkah ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, setelah membungkam Filipina 2-0. Indonesia saat ini menduduki posisi kedua di klasemen Grup F, dengan koleksi sepuluh poin. Meski tersisa satu pertandingan lagi antara Irak menghadapi Vietnam.

Jumlah poin yang dikoleksi oleh tim asuhan Shin Tae-yong tersebut sudah tak dapat dikejar oleh Vietnam yang menempati posisi ketiga dengan enam poin.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *