Banjir di Jakarta Merendam 150 RT Akibat Hujan Sehrian

EVAKUASI: Petugas menyelamatkan seorang anak yang rumahnya terendam banjir di kawasan Rawajati, Kalibata, Jakarta Selatan, kemarin (8/2). (MIFTAHULHAYAT/JAWA POS)

JAKARTA, RADARSUKABUMI.com – DKI Jakarta belum bisa terbebas dari banjir. Beberapa daerah yang selama ini menjadi langganan banjir kemarin kembali tenggelam.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BPBD DKI Sabdo Kurnianto menuturkan, hujan lebat yang mengguyur DKI dan sekitarnya sejak Minggu mengakibatkan banjir di sejumlah titik.

Bacaan Lainnya

Berdasar data BPBD Jakarta hingga pukul 12.00 kemarin, terdapat 42 RW dan 150 RT yang terdampak banjir di Jakarta Timur dan Jakarta Selatan.

’’Untuk wilayah Jakarta Selatan, ketinggian air 40 sentimeter sampai 190 sentimeter. Titik banjir tersebar di 38 RT di 7 kelurahan,’’ terangnya.

Untuk Jakarta Timur, ketinggian air mulai 40 sentimeter sampai 275 sentimeter. Titik banjir tersebar di 112 RT 25 di 8 kelurahan. Tim SAR kemarin terlihat sibuk mengevakuasi warga yang rumahnya terkepung banjir.

(jp/izo)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *