PPNI Kota Sukabumi Harus Cepat Tanggap dan Rresponsif Hadapi Masalah

PPNI Kota Sukabumi
Pejabat (PJ) Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji menerima cinderamata dari Ketua DPD PPNI Kota Sukabumi periode 2019-2024, Irawan Danismaya

SUKABUMI– Pejabat (PJ) Wali Kota Sukabumi, Kusmana Hartadji membuka secara resmi kegiatan Musyawarah daerah (Musda) ke VI Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Sukabumi di di salah satu hotel di Kecamatan Cikole, Sabtu (17/2).

Kegiatan yang mengusung tema ” Mengoptimalkan Peran Aktif PPNI dalam Mengawal Transformasi Sistem Layanan Kesehatan” dihadiri Ketua DPW PPNI Jawa Barat Budiman, Kepala Dinas Kesehatan Sukabumi, Ketua DPD PPNI Kabupaten Suabumi, dosen serta mahasiswa keperawatan dari sejumlah kampus di Kota Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Dalam sambutannya, Kusmana mengapresiasi para perawat dan tenaga kesehatan lainnya yang telah berdedikasi dan berkontribusi maksimalnya untuk Kota Sukabimi. Tentunya, momentum Musda ini, harus menjadi ajang untuk berpikir secara kolektif dan integratif antara PPNI dengan pemerintah dan sejawat perawat.

“Secara pribadi dan pemerintahan, saya mengucapkan terima kasih banyak kepada pengurus periode sebelumnya. Atas segala dedikasi dan kontribusi maksimalnya selama ini,” ujar Kusmana

Ia berharap melalui Musda ini bisa melahirkan pemimpin yang mampu membawa perubahan dan semangat transformasi sistem layanan Kesehatan di Kota Sukabumi.

Menurut Kusmana, dalam menghadapi banyak tantangan sejak tahun 2020 lalu, perawatan harus mampu beradaptasi dengan situasi yang sulit dan tidak terprediksi dengan baik dimasa yang akan datang. Salah satu indikatornya adalah perawat harus memiliki sistem Kesehatan yang mampu tanggap dan responsif terhadap permasalahan-permasalahan Kesehatan yang muncul.

“Upaya untuk mewujudkan itu semua, bisa dimulai melalui optimalisasi peran dan fungsi tenaga kesehatan, salah satunya adalah tenaga perawat,” jelas Kusmana.

Diakui dia, terdapat banyak tantangan yang harus disiapkan untuk menyongsong agenda kita ke depan terlebih dalam era transformasi digital yang sudah semakin meluas.

Tentu ini lanjut Kusmana, ini menuntut adanya kontribusi dan perubahan nyata dalam sistem layanan Kesehatan. Di antaranya era disrupsi digital yang menuntut adanya percepatan adaptasi teknologi dalam setiap sisi kehidupan manusia.

“Selanjutnya bonus demografi-eksistensi pergerakan organisasi sosial atau keagamaan untuk ikut terlibat dalam perubahan etika, budaya dan produktifitas masyarakat. Selain itu Global Environment Effect : dampak lingkungan global yang semakin terasa,” cetus Kusmana.

Sementara itu, Ketua DPD PPNI Kota Sukabumi periode 2019-2024, Irawan Danismaya mengatakan, saat ini sistem pelayanan kesehatan di Indonesia sedang bertransformasi, di mana pemerintah sedang mengupayakan pemerataan petugas kesehatan termasuk dokter dan perawat, tersebar di semua wilayah, khususnya kawasan terpencil.

Tentunya lanjut Irawan, sudah menjadi tugas PPNI sebagai organisasi profesi untuk mengawal program desentralisasi tersebut menghasilkan output sesuai tujuannya. dan bagaimana memastikan tenaga kesehatan yang ada memiliki kemampuan yang baik serta profesional sehingga tercipta pelayanan kesehatan di seluruh wilayah juga baik.

Untuk itu, PPNI akan terus memberikan input kepada pemerintah daerah terkait maksimalisasi pelayanan kesehatan kepada warga. Salah satunya program home care yang merupakan cara pelayanan kesehatan yang lahir dari kebutuhan warga Kota Sukabumi.

Program Home Care merupakan program yang diluncurkan PPNI yang bertujuan untuk mendampingi kesehatan rutin yang bisa menjangkau keluarga, dan rumah-rumah warga secara langsung. Untuk itu, ini menjadi salah satu isu yang akan kembali didorong PPNI kepada pemerintah kota Sukabumi, agar kembali dijalankan dan dikembangkan,”imbuhnya.

Saat ini PPNI memiliki anggota aktif 2219 anggota yang sudah terverifikasi kapasitas dan kemampuannya dan sudah terserap di banyak fasilitas kesehatan baik dalam dan luar negeri.

Bahkan tiap tahunnya 3 perguruan tinggi di Kota Sukabumi meluluskan lebih dari300 perawat baru. Sementara itu, pada kegiatan Musda tersebut Erna Safariyah terpilih menjadi Ketua DPD PPNI Kota Sukabumi periode 2024-2029. (wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *