Kelurahan Selabatu Sukabumi Tajamkan Peran Posyandu Remaja

Kelurahan Selabatu
Kelurahan Selabatu saat menyelenggarakan peningkatan kapasitas kader Posyandu remaja di Aula Kelurahan Selabatu, Kecamatan Cikole

CIKOLE — Pemerintah Kelurahan Selabatu, Kecamatan Cikole, berupaya melakukan penajaman peran posyandu remaja yang ada dibeberapa rukun warga. Hal itu, dilakukan sebagai upaya membantu penekanan angka stunting.

Lurah Selabatu, Febri Iriansyah mengatakan, berdasarkan data dari Puskesmas Selabatu, data stunting saat ini terdapat sebanyak 11 anak.

Bacaan Lainnya

Hal ini tentunya menjadi perhatian untuk berupaya menekannya. “Kami melakukan penajaman peran Posyandu remaja yang ada dibeberapa rukun warga, untuk membantu penekanan penurunan angka stunting,” kata Febri kepada Radar Sukabumi, Selasa (13/12).

Lanjut Febri, Posyandu remaja merupakan awal dalam mencegah angka stunting naik salah satunya dengan sosialisasi kesehatan remaja khususnya perempuan.

“Dimana sebagai awal untuk melahirkan generasi yang sehat, kemudian sosialisasi pra nikah akan dasar dasar melahirkan keturunan yang sehat dan baik,” ujarnya.

Menurutnya, salah satu kegiatan yang telah dilaksanakan di Kelurahan Selabatu yakni peningkatan kapasitas kader posyandu dalam penanganan stunting. Pada kesempatan tersebut, dihadiri langsung Ketua TP PKK Kota Sukabumi, Fitri Hayati Fahmi.

“Bu Fitri berpesan bahwa Kota Sukabumi di tahun ini, minimal terdapat 50 persen Posyandu remaja di setiap RW nya dari jumlah Posyandu yang ada. Dan aktivasi peran posyandu remaja dari segala lini, baik dibidang kesehatan maupun kekuatan mental remaja,” bebernya.

Febri menambahkan, stunting merupakan isu penting dan sangat beresiko bagi keberlangsungan pembangunan sebuah negara.

“Stunting ini, didasari dari masalah ekonomi, kesehatan, sosial dan pendidikan. Kami harap, dengan berbagai upaya hang dilakukan dapat menekan angka stunting di Kelurahan Selabatu ini,” pungkasnya. (cr4/t)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *