Hari Polwan 2020, Kapolres Sukabumi Kota Diganjar Penghargaan dari Kapolri

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Belum genap setahun masa tugas AKBP Sumarni sebagai Kapolres Sukabumi Kota, dirinya telah berhasil menorehkan prestasi. Ya, polwan pertama yang menjabat kapolres itu bakal menerima penghargaan dari Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis pada Selasa (1/9/2020) besok.

Sumarni mengatakan, ia bakal mendapatkan penghargaan terkait aktifitas di Rumah Kreatif Milenial yang digagasnyi di Polres Sukabumi Kota.

Bacaan Lainnya

“Iya, saya kebetulan diberikan penghargaan oleh Kapolri terkait aktifitas rumah kreatif milenial Polres Sukabumi Kota,” kata Sumarni kepada Radarsukabumi.com, Senin (31/8/2020).

Penghargaan tersebut diberikan bertepatan dengan peringatan Hari Polwan Nasional yang jatuh setiap tanggal 1 September. Ia menjelaskan bahwa terobosan Rumah Kreatif Milenial dianggap solusi untuk mengatasi problem sosial yang dalam hal ini kenakalan remaja.

“Rumah Kreatif Milenil Polres Sukabumi Kota itu membina anak-anak milenial yang awalnya anti sosial, lalu hijrah melakukann segala kegiatan yang positif dan produktif,” ujar Sumarni.

Terkait pelaksaan Hari Polwan besok, Sumarni menjelaskan tidak akan ada acara khusus. Adapun kegiatan upacaranya diselenggarakan secara virtual dikarenakan pandemi COVID-19.

“Upacara secara virtual karena ada COVID-19,” tuntasnyi. (izo/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *