Bripka H Tak Pakai Masker, Ditegur Petugas Malah sewot, Akhirnya Dimutasi

Tangkapan layar oknum anggota Polrestabes Bandung marah-marah saat ditegur petugas PSBB karena tidak pakai masker.

BANDUNG – Sikap Bripka HI yang marah-marah saat ditegur petugas PSBB, berbuntut panjang. Setelah diinterogasi, anggota Satlantas Polrestabes Bandung dianggap bersalah dan langsung dimutasi.

Hal itu disampaikan Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Rudi Sufahriadi. Menurutnya, Bripka HI tidak lagi bertugas di Satlantas Polrestabes Bandung. Ia akan dipindahkan ke bagian Yanma Polda Jabar.

Bacaan Lainnya

“Setelah pemeriksaan oleh Propam, yang bersangkutan dimutasi ke bagian Yanma Polda Jabar,” kata Irjen Rudy, Senin (20/5/2020).

Irjen Rudy juga menyayangkan ulah anak buahnya itu yang marah-marah saat ditegur petugas PSBB. Menurutnya, seorang anggota Polri tidak pantas berlaku arogan kepada siapapun.

Saat dikonfirmasi Pojoksatu.id, Irjen Rudi mengaku Bripka HI sudah diperiksa Propam Polrestabes Bandung. Selanjutnya, dipastikan akan mendapat sanksi tegas atas sikapnya. “Sudah diperiksa yang bersangkutan ini,” jelasnya.

Kapolda menambahkan bahwa sebagai anggota Polri tidak boleh bersikap arogan. Justru harusnya menjadi contoh bagi masyarakat.

“Polisi tak boleh arogan, baik kepada masyarakat dan kepada sesama anggota Polri lainnya,” jelasnya.

Diberitakan sebelumnya, oknum anggota Polrestabes Bandung, Bripka HI marah-marah karena ditegur tak pakai masker di Kecamatan Ciparay, Kabupaten Bandung, Senin (25/5/2020) pagi.

Dalam video yang beredar di media sosial, diketahui oknum polisi tersebut marah seusai ditegur karena tidak memakai masker saat pemberlakuan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di Bandung Raya.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, Bripka HI yang menggunakan mobil Fortuner berwarna hitam dengan nomor polisi D-1087-TI, melaju dari arah Baleendah menuju Ciparay.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *