Legenda Pemeran Antagonis Berpulang

FOTO: HITIROBIAH/RADAR SUKABUMI DUKA MENDALAM: Anne Winarsih (istri Torro Margens) saat mengantar almarhum ke peristirahatan terakhirnya, kemarin (4/1).

RADARSUKABUMI.com – SUKABUMI – Kabar duka kembali datang dari dunia perfilman Indonesia. Aktor yang kerap berperan sebagai pemain antagonis, Torro Margens, meninggal pada Jumat (4/1) pukul 00.45 dini hari.

Dia mengembuskan napas terakhir pada usia 68 tahun. Sebelumnya, Torro mendapat penanganan medis di RSUD Syamsudin S.H. Sukabumi. Menurut Toma Margens, putra Torro, sang ayah meninggal lantaran infeksi lambung dan lubang di bagian kanan tenggorok. ”Sakitnya baru-baru ini ketahuan karena dirahasiakan,” ujar Toma.

Kepergian Torro berbarengan dengan usainya syuting film terakhir di Jogjakarta. Toma mengungkapkan, sang ayah menjalani syuting selama sebulan di Kota Gudeg itu. Pada hari terakhir syuting, tiba-tiba Torro muntah darah dua kali. ”Selama di sana kan nggak ada yang jaga ayah. Jadi, makannya nggak teratur (pola dan jenisnya),” tambah dia.

Torro sempat dirawat inap selama lima hari di Jogja. Setelah kondisinya membaik, Torro dibawa pulang ke Jakarta pada 27 Desember. Torro langsung dibawa ke Sukabumi. Kamis malam (3/1) kondisi fisik Torro drop. Dia kembali muntah darah dan dibawa ke RSUD Syamsudin S.H. Sukabumi sekitar pukul 21.00.

Meski selalu berperan antagonis, pria bernama asli Woestoro itu merupakan kepala keluarga yang baik. ”Dia (almarhum Torro Margens) baik banget dan perhatian, jauh berbeda dengan akting dia di sinetron atau film.

Kesehariannya sangat baik untuk keluarga, baik istri, anak, ataupun cucunya,” kenang Anne Winarsih, istri Torro, saat ditemui Jawa Pos Radar Sukabumi di rumah duka, Perumahan Asri Villa, Kelurahan Karamat, Kecamatan Gunungpuyuh, Kota Sukabumi.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *