Tinjau Longsor, Menteri PUPR Ngebet Tol Bocimi Seksi II Bisa Digunakan Mudik

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono melakukan peninjauan langsung ke Lokasi longsor Tol Bocimi
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono melakukan peninjauan langsung .

SUKABUMI — Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono melakukan peninjauan langsung ke lokasi longsor Tol Bocimi di Kilometer 64. Dengan didamping Plt Gubernur Jabar dan jajarannya Basuki yakin Tol Bocimi Seksi II masih bisa digunakan meskipun satu lajur.

“Kita tes, nanti Pak Polisi akan koordinasi untuk bisa dibuka jalur B, sementara untuk golongan satu. Jalur dari Jakarta-Sukabumi, jalurnya jalur B tapi untuk arah dari Jakarta, jadi cuma jalur sebelah sana yang difungsikan. Nah kalau arus balik kita pakai satu arah,” sambungnya.

Bacaan Lainnya

“Kami berusaha untuk menangani secara temporer, tiga hari ini kita akan sheet pile, kemudian hari Senin nanti kita monitor, kita tes dulu untuk bisa kita upayakan jalur B-nya itu dipakai untuk jalur mudik,” kata Basuki kepada awak media di KM 64 Tol Bocimi, Desa Purwasari, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jumat (5/4/2024).

Dirinya menegaskan, strategi tersebut dilakukan agar arus mudik dari Cigombong, Bogor dapat terurai. Pihaknya khawatir kemacetan akan terjadi seperti arus mudik pada tahun-tahun sebelumnya.

Setelah arus mudik selesai, PUPR akan kebut perbaikan secara permanen. Awalnya, Basuki menyebut perbaikan permanen akan dilakukan sebelum lebaran namun proses pengerjaan dikhawatirkan terpotong oleh libur Hari Raya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *