Tiga Wisatawan Asal Cibadak Digulung Ombak Palabuhanratu, Satu Masih Hilang

LAKA LAUT
LAKA LAUT : Kondisi Wisatawan asal Kampung Pasir Kolontong, RT (04/11) Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi digulung ombak, pada Minggu (19/09/2021) sekira pukul 14.00 WIB.

SUKABUMI — Tiga Wisatawan asal Kampung Pasir Kolontong, RT (04/11) Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi digulung ombak, pada Minggu (19/09/2021) sekira pukul 14.00 WIB. Dua diantaranya berhasil diselamatkan satu dinyatakan hilang.

Kepala Bidang Kemitraan dan Kerjasama Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawista) Kabupaten Sukabumi, Rizky Faizal kejadian tersebut berawal dari seorang remaja perempuan bernama Putri Rahayu (14) tengah berenang di tepi pantai. Tiba – tiba putri terbawa arus dan terlihat oleh Dias.

Bacaan Lainnya
Laka Laut
KORBAN : Putri Rahayu (14) warga Kampung Pasir Kolontong, RT 04/11 Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, terbujur lemas di RSUD Palabuhanratu

“Dias kemdian berusaha menyelamatkan Putri, namun karena omba besar Dias juga malah terbawa ombak. Ayah Dias bernama Enar Sunardi yang melihat Putri dan Dias terbawa ombak lalu berupaya menyelamatkan keduanya,” jelasnya.

Lebih lanjut Rizky mengatakan, karena arus ombak sedang besar ketiga orang  malah ikut terbawa arus juga. Dua berhasil diselamatkan dan dibawa ke RS Palabuhanratu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *