700 Km Jalan Kabupaten ‘Ancur’, Kadis PU: Kami Butuh Rp 1 T

PARAH: Kondisi jalan yang mlintas lima desa di Kecamatan Simpanen rusak parah dan harus segera diperbaiki.

Untuk 2020 mendatang, pihaknya sudah memproyeksikan anggaran sekitar Rp400 Miliar yang akan difokuskan untuk perbaikan dan pembangunan jalan di wilayah perbatasan Sukabumi-Cianjur dan Sukabumi-Bogor.

Sudah ada empat titik lokasi yang ditargetkan menjadi prioritas pembangunannya di tahun mendatang. Satu titik diantaranya adalah pembangunan jembatan penghubung, sedangkan tiga titik lainnya adalah perbaikan dan pembangunan jalan.

Bacaan Lainnya

“Jembatan yang akan dibangun tepatnya di Cibuni, perbatasan antara Tegal Buleud-Cianjur.

Sisanya adalah pembangunan jalan baru di perbatasan Sukabumi-Cianjur, lokasi tepatnya di Cinumpang sepanjang 15 Km dan lintasan lainnya adalah Jalan Cipeuteuy, Kecamatan Kabandungan yang menjadi perbatasan Sukabumi-Bogor serta jalan rusak di Cibuntu, Kecamatan Simpenan,” paparnya.

Sebelumnya, Jalan Desa Sukadamai, Kecamatan Cicantanyan, kondisinya rusak parah. Kondisi ini akibat banyaknya kendaraan perusahaan bata merah yang melintas serta drainase yang kurang baik.

Sehingga tak heran bila banyak pengendara yang terpeleset dan jatuh di jalan yang berstatus milik kabupaten ini.

Salah seorang pengendara, Lulu (26) mengatakan, dirinya pernah menjadi korban di jalan tersebut. Karena kondisi jalan, selain dipenuhi kerikil juga dilapisi lumpur, sehingga kondisi jalan pun dirasa sangat licin ketika dilalui.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *