Tjahjo Kumolo Serukan Lawan Racun Demokrasi

JAKARTA— Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo selalu menyerukan lawan racun demokrasi, setiap kali penuhi undangan partai politik dan Asosiasi DPRD.

Hal tersebut diutarakan Tjahjo saat hadiri Workshop Pimpinan dan Anggota DPRD dari PDI Perjuangan di Grand Paragon Hotel, Jumat (23/11).

Bacaan Lainnya

Hampir semua partai politik dan Assosiasi DPRD, mengundang saya dalam kapasitasnya sebagai Mendagri. Workshop hari ini kebetulan juga saya sebagai kader partai.

Secara prinsip satu konsolidasi demokrasi lewat Pilkada serentak sukses diselenggarakan apapun dinamikanya,” katanya.

“Pemerintah dan semua partai politik harus mengapresiasi kerja KPU, Bawaslu, DKPP dan termasuk teman-teman media yang telah sukses menyelenggaran Pilkada serentak tahun 2015, 2017 dan 2018” tambahnya dalam keterangan tertulis yang di terima RMOLJabar (grup koran ini).

Tidak hanya itu, di setiap kesempatan, Tjahjo selalu mengingatkan para kader partai politik dan DPRD manapun untuk melawan yang ia sebut Racun Demokrasi”.

Tahapan Pemilu Serentak 2019 Pileg dan Pilpres ini sangat panjang waktunya khususnya kampanye Pilpres. Mari kita lawan yang namanya racun demokrasi.

Satu yang namanya politik uang, kedua mari kita lawan kampanye negatif yang mengandung ujaran kebencian, fitnah, politisasi SARA.

Itu harus kita lawan bersama karena itu adalah racun-racun yang merusak peradaban demokrasi yang berdasarkan Pancasila” serunya.

Tjahjo meminta kepada tim sukses saat kampanye Pileg maupun Pilpres untuk lebih mengedepankan adu ide, adu konsep, program dan gagasan yang memberi pendidikan politik bagi masyarakat.

Mari kita ajak semua tim sukses capres dan cawapres untuk kampanye adu adu konsep, program, dan gagasan. Saya sebagai bagian dari Pemerintah saat ini, sudah menjadi kewajiban saya untuk mensosialisasikan seluruh program yang sedang dan sukses dikerjakan pemerintahan pak Jokowi dan Pak Jusuf Kalla” ungkapnya.

 

(feb)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *