Komedian Komeng Dijuluki King of Caleg Tanpa Kampanye, Usai Raih 1,7 Juta Suara

Foto lucu Komeng di surat suara DPD pada Pemilu 2024.
Foto lucu Komeng di surat suara DPD pada Pemilu 2024.

JAKARTAKomeng sukes mencalonkan diri jadi caleg Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Jawa Barat pada Pemilu 2024 tanpa kampanye dan ‘modal minim’. Ya, Komeng mulai viral usai fotonya uniknya terpasang di surat suara Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Jawa Barat pada Pemilu 2024.

Maju sebagai calon anggota legislatif (caleg) DPD RI daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat, pemilik nama Alfiansyah Bustami membuktikan bahwa terjun ke dunia politik tak selalu identik dengan kata mahal.

Bacaan Lainnya

Meski tak diusung partai dan tidak melakukan kampanye, Komeng justru mendapatkan suara terbanyak diantara jajaran artis lainnya. Berdasarkan data perhitungan real count dari KPU, komeng berhasil meraih sebanyak 1,7 juta suara atau mendapatkan dukungan sebesar 12,02 persen.

Menanggapi kemenangan Komeng yang unggul mendapat suara rakyat, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) fraksi partai Gerindra Fadli Zon turut buka suara.

Melalui sebuah unggahan video podcast di media X @fadlizon, anggota DPR tersebut tampak memberikan ucapan selamat pada sang komedian. Selain itu, Fadli Zon juga memberikan julukan untuk Komeng sebagai King of Caleg.

Berdasarkan keterangan yang dibagikan, Fadli Zon dan Komeng telah melakukan pertemuan sekaligus acara makan bersama pada Minggu (18/2).

Dalam rekaman tersebut, Fadli Zon memberikan ucapan selamat kepada Komeng atas kemenangan suara yang diraihnya dalam Pemilu 2024 menjadi anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD-RI).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *