RAT KONI Kabsi Diapresiasi Pengprov

Ketua Bidang Organisasi Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Jawa Barat, Amin Fauzi mengapresiasi penyelenggaraan rapat anggota tahunan (RAT) 2018 yang dilakukan KONI Kabupaten Sukabumi. Selain berjalan lancar, KONI Kabupaten Sukabumi sudah menyelenggarakan peraturan undang-udang keolahragaan dengan baik, terlebih soal penamaan gelaran empat tahunan yakni Pekan Olahraga Provinsi (Porprov).

“Saya rasa Kabupaten Sukabumi merupakan salah satu daerah yang menamai kejuaraan antar daerah dengan nama Porprov bukan Porda. Dan ini sudah seuasi perundang-undangan,” kata Amin kepada Radar Sukabumi, belum lama ini.

Menurut Amin, tentunya hal ini perlu dicontoh daerah lainnya, sehingga roda organisasi berjalan seusai peraturan yang ada. Amin mengaku, kendati demikian, Kabupaten Sukabumi tidak terlepas dari berbagai permasalahan. Mulai dari kesejahteraan atlet, persoalan mutasi atlet hingga permasalahan Cabang Olahraga (Cabor) pun masih membelit. “Untuk kesejahteraan atlet, diharapkan dinas terkait bisa memberikan solusi yang terbaik. Untuk dua persoalan internal, semoga bisa terselesaikan dan atlet tidak menjadi korban dari arogansi yang berkepentingan,” harapnya.

Sementara itu, Pada RAT tersebut, KONI Kabupaten Sukabumi berupaya untuk meningkatkan prestasi para atlet dari semua cabang olahraga (cabor). Di samping itu juga, mendorong peningkatan kesejahteraan para atlet di Kabupaten Sukabumi. Hal itu dilakukan untuk mempertahankan serta meningkatkan prestasi yang sudah diraih oleh para atlet dari setiap cabor. “RAT yang dilaksanakan sekarang ini, mengevaluasi program kerja yang sudah dilaksanakan pada 2017 lalu. Serta menyusun program kerja 2018,” papar Ketua Organization Commitee (OC) RAT KONI Kabupaten Sukabumi, Musa Lamere kepada Radar Sukabumi.

Menurut dia hasil perolehan medali pada Porda di Bekasi 2014 lalu akan menjadi acuan bagi KONI dalam peningkatan prestasi. Oleh karena itu, semua cabor minimal dapat mempertahankan prestasi yang sudah diraih. Maksimalnya, dapat meningkatkan jumlah prestasi yang diraih.

Ditempat berbeda, Ketua KONI Kabupaten Sukabumi, Deden Achadiyat menambahkan untuk merealisasikan program kerja 2018 serta untuk terealisasinya peningkatan prestasi dan kesejahteraan para atlet, tentunya harus ada dukungan secara maksimal dari Pemkab Sukabumi. Terutama keterpihakan dari anggaran yang disediakan oleh pemerintah. “Semoga korelasi antaran KONI dan Pemkab Sukabumi semakin terjalin harmonis,” singkatnya.

 

(why)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *