Anies Tinjau Pintu Air Manggarai, Tinggi Air Sudah Siaga 1

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau Pintu Air Manggarai, Jakarta Selatan. (Istimewa)

RADARSUKABUMI.com – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan meninjau langsung kondisi banjir yang mengepung wilayah DKI Jakarta. Memantau debit air di Pintu Air Manggarai, Anies melihat bahwa ada kenaikan debit air yang signifikan akibat hujan deras yang turun sejak malam tadi.

“Kita menyaksikan tinggi air sudah siaga 1 dan ada berbagai lokasi di Jakarta yang mengalami banjir,” kata Anies di pintu air Manggarai, Jakarta Selatan, Rabu (1/1).

Bacaan Lainnya

Atas dasar itu, Anies mengingatkan jajarannya agar bekerja maksimal menangani banjir ini. Bagi warga yang merasa membutuhkan bantuan, bisa menghubungi lurah atau melalui sambungan telepon ke nomor 112.

“Curah hujan di luar kendali kita tapi dampak di luar curah hujan harus bisa kita kendalikan,” imbuhnya.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu memastikan bahwa keselamatan warganya menjadi prioritas Pemprov DKI. “Prioritas kita adalah keselamatan bagi seluruh warga Jakarta. Seluruh petugas sudah siaga di lapangan,” jelasnya.

Sebelumnya, Anies meminta jajaran Pemerintah Provinsi (Pemrov) DKI Jakarta turut membantu warga yang terdampak banjir. “Saya instruksikan kepada jajaran Pemprov DKI Jakarta untuk turun tangan langsung datangi kantor kelurahan terdekat, bekerja dibawah koordinasi para lurah, membantu untuk menyelamatkan warga,” kata Anies.

Anies meminta jajaran Pemprov DKI turut menyiapkan tempat-tempat pengungsian untuk warga terdampak banjir. Menurutnya, kantor pemerintahan hingga sekolah harus siap menjadi tempat pengungsian.

“Siapkan dapur umum, siapkan pos kesehatan dan pastikan semua tenaga kesehatan siap, obat-obataan, makanan siap saji, air minum, alas tidur, toilet umum dan semua kebutuhan dasar lainnya, supaya segera dalam posisi siap,” pinta Anies.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *