Mengejutkan, Istri JRX Diisukan Agen Intelejen, Jerinx : Di Luar Skenario, Dia Jatuh Cinta

Istri JRX Diisukan Agen Intelejen
Istri JRX Diisukan Agen Intelejen

BALI — Jerinx atau yang dikenal dengan sebutan JRX menguak tentang istrinya Nora Alexandra yang sempat diisukan sebagai agen intelejen. Dimana, bertugas membungkamnya, karena terlalu vokal di berbagai persoalan.

“Dulu pernah beredar isu jika Madam Vlaminora (sapaan lain Nora) adalah agen intelejen yang sengaja ditugaskan masuk di kehidupan saya untuk perlahan membungkam saya,” tulis Jerinx di akun Instagram-nya, @true_jrx.

Bacaan Lainnya

Namun, Jerinx mengatakan jika isu Nora sebagai agen intelejen adalah fakta, maka semua bisa berbanding terbalik karena cinta. “Dalam melaksanakan tugasnya, di luar skenario, dia tak kuasa jatuh cinta, hingga mundur sebagai intelejen dan memilih menemani saya dalam suka dan duka hingga maut memisahkan,” jelasnya.

Pun, Jerinx ogah menguak apakah isu itu benar atau tidak. Baginya malah ada hal yang penting yaitu dalam perspektifnya, Nora adalah vokalis Sunset di Tanah Anarki yang “sesungguhnya”.

“Lagu itu tercipta untuk dia yang dalam situasi tergelap tetap tangguh menunggu Romeo nya yang jatuh miskin sejak pandemi. Saat beberapa akun centang biru berfollowers jumbo menghakimi saya, saat beberapa netizen merundung atau menghasutnya utk meninggalkan saya, se-inchi pun ia tak mundur, apalagi berkhianat,” pujinya soal kesetiaan Nora.

Jerinx mengungkapkan apa yang dia telah NOra lakukan tidaklah tanpa konsekuensi. Sebab, beberapa brand yang sebelumnya cukup lama meng-endorse nya, mendadak memutus kontrak karena dia terasosiasi dengan musisi yang dicap kriminal.

“Sama halnya dengan saya/SID yang mendadak di-black list oleh cafe rock level internasional dengan alasan karena saya punya rekam jejak ‘kriminal’,” tandasnya.

“Mereka (yang mem-black list) tidak cukup pintar untuk menyadari jika foto-foto dan memorabilia para rock star luar negri yang terpajang mewah memenuhi dinding cafe tersebut mayoritas memiliki berbagai rekam jejak kriminal yang kontrovertif,” bebernya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *