Pemudik Bermotor Tujuan Sukabumi Mulai Melintas

H-6 Lebaran Idul Fitri Pemudik dengan sepeda motor mulai terlihat melintas di jalur mudik Sukabumi
H-6 Lebaran Idul Fitri Pemudik dengan sepeda motor mulai terlihat melintas di jalur mudik Sukabumi

SUKABUMI — H-6 Lebaran Idul Fitri Pemudik dengan bermotor mulai terlihat melintas di jalur mudik Sukabumi, sebagian besar dengan tujuan jarak dekat seperti kota/kabupaten di Jawa Barat.

Pantauan Dilapangan, sejak Sabtu kemarin hingga malam terlihat ratusan kendaraan roda dua dengan ciri khas mudik sudah mulai menghiasi jalur mudik Sukabumi, menjelang malam kendaraan pemudik jenis roda empat mulai meningkat dengan tujuan Sukabumi dan Cianjur dan seterusnya.

Bacaan Lainnya

Pemudik dengan sepeda motor sudah terlihat sejak dua hari yang lalu, dimana mereka banyak memanfaatkan teras masjid sebagai tempat istirahat yang banyak tersedia di sepanjang jalur mudik Sukabumi. Meski volume pemudik yang melintas masih landai namun petugas tetap siaga di sejumlah titik rawan.

Pada H-6 tepatnya Minggu malam (16/4/2023) volume kendaraan pemudik yang melintas di jalur tersebut terus meningkat dan diperkirakan akan terjadi puncaknya pada H-1 lebaran dimana pemudik dengan tujuan Sukabumi dan kota/kabupaten di Jabar akan memenuhi jalur mudik Sukabumi.(hnd)

Pos terkait