Hasil Real Count KPU Caleg DPR RI Dapil Sukabumi, Ini Nama-nama yang Berpotensi Lolos ke Senayan

Caleg yang Berpotensi Lolos ke Senayan
Caleg yang Berpotensi Lolos ke Senayan. (ilustrasi/Jawapos)

SUKABUMI — Penghitungan suara real count KPU untuk calon anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Kota dan Kabupaten Sukabumi terus berlanjut. Berdasarkan data dari KPU surat suara yang masuk baru mencapai 53,29%.

Dari sejumlah nama yang meraih suara terbanyak, calon anggota legislatif (Caleg) dari Patai Golkar Dewi Asmara memimpin perolehan suara sementara paling tinggi untuk Dapil Kota dan Kabupaten Sukabumi dibandingkan Caleg dari partai lainnya.

Bacaan Lainnya

Per Sabtu (17/2/2024) pukul 09.30 WIB, Dewi Asmara memperoleh 45.751 suara jauh di atas perolehan koleganya sesama partai Golkar seperti Arfa Gunawan yang baru memperoleh 11.219 suara. Untuk suara totalnya Golkar baru mendapatkan 88.149 suara, artinya menjadi suara kedua setelah Partai Gerindra yang sudah mendapatkan 100.470 suara.

Di Partai Gerindra sendiri ada dua nama yang saling kejar mengejar dalam perolehan suara. Nama pertama jelas Heri Gunawan Caleg Petahana yang sudah mendapatkan 33.279 suara sementara yang caleg kedua Satrio Dimas Adityo yang mendapatkan suara 31.540. Total suara yang sudah terkumpul Partai Gerindra ini jauh lebih baik dari partai lain yakni 100.470 suara.

Di Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang sebelumnya tidak memiliki kursi Di DPR RI, kini ada nama yang berpotensi duduk di DPR RI yakni Zainul Munasichin yang sudah mendapatkan 23.724 suara dengan suara total 72.717 suara.

Sementara untuk partai PDI Perjuangan, suara terbanyak masih dipegang oleh Ribka Tjiptaning yang sudah mengumpulkan 16.141 suara, dengan suara total 39.457 suara. Itu berarti jauh lebih sedikit dari suara PKB yang sebelumnya mendapatkan suara suara total 72.717 suara.

Untuk di Partai Nasdem, sama seperti di Gerindra ada dua nama yang sama-sama muncul, pertama nama Ayep Zaki yang sudah mendapatkan suara 15.522 suara kedua ada nama Fikri Abdul Ajiz yang baru mengumpulkan 10.638 suara. Sementara untuk total suara partai ini masih mengumpulkan 36.289 suara.

Sementara untuk di Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ada satu nama incumbent atau petahana yang muncul suara terbanyak yakni dr. Slamet yang sudah mengumpulkan 26.740 suara sementara dengan total suara 74.796 suara.

Untuk di Partai Amanat Nasional (PAN) nama tertinggi masih diduduki oleh Artis Asal Sukabumi Desy Ratnasari dengan perolehan suara 26.450 ribu dengan total suara mecapai 36.743 suara.

Sedangkan di Partai Demokrat, ada dua nama yang sedang bersaing. Pertama nama petahana M Muraz yang sudah mendapatkan suara 12.222 ribu, suara tersebut jauh lebih sedikit ketimbang dengan suara ketua DPC Demokrat Kabupaten Sukabumi Iman Adinugraha yang mendapatkan 24.472 suara. Untuk total Partai Demokrat baru 48.366 suara.

Terkhir, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ada nama Budi Irawan yang baru mendapatkan 15.845 suara. Sementara untuk suara partainya mencapai 29.873 suara, artinya suara total perolehan suara merupakan yang terkecil dari partai lainnya untuk sementara waktu.

Berikut hasil penghitungan suara real count KPU untuk calon anggota DPR RI Daerah Pemilihan (Dapil) Sukabumi dan Kota. Surat suara yang masuk 53,29% per Sabtu (17/2/2024) pukul 09.30 WIB.

1. PKB

Perolehan Suara : 22.598
Perolehan Suara Total : 72.717

1. ZAINUL MUNASICHIN 23.724

2.GERINDRA

Perolehan Suara : 33.190
Perolehan Suara Total : 100.470

1. HERI GUNAWAN 33.279
2. SATRIO DIMAS ADITYO, M.B.A. 31.540

3. PDI PERJUANGAN

Perolehan Suara : 14.784
Perolehan Suara Total : 39.457

1. RIBKA TJIPTANING : 16.141

4. Golkar

Perolehan Suara : 22.445
Perolehan Suara Total : 88.149

1. Hj. DEWI ASMARA, : 45.751

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *