Demokrat Dukung Panglima TNI Rekrut Keturunan PKI, Tapi…

Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa
Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa (MIFTAHULHAYAT/ JAWA POS)

JAKARTA — Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi Demokrat Rizki Aulia Rahman Natakusumah mendukung kebijakan Panglima Jenderal TNI Andika Perkasa yang membolehkan keterunan PKI menjadi prajurit TNI. Dia menilai, sudah seharusnya rekrutmen prajurit TNI tidak lagi melihat latar belakang seseorang.

Dia mengharapkan, rekrutmen anggota TNI harus berdasarkan potensi individu yang profesional dan modern.

Bacaan Lainnya

“Terlepas dari latar belakang sejarah, keluarga, agama, ras, dan apa pun itu, hak dan kewajiban warga negara untuk mempertahankan negara melalui TNI harus dijunjung tinggi dan diakomodasi secara objektif,” kata Rizki kepada wartawan, Kamis (31/3).

Rizki mendukung kebijakan Panglima TNI untuk memastikan proses rekrutmen secara adil dan objektif. Bahkan, tidak menginginkan ada sentimen personal dan nepotisme.

Mengenai keturunan eks PKI, lanjut Rizki, ideologi tidak diwariskan kepada seseorang secara genetik. Karena itu, menjadi tugas TNI untuk menanamkan kecintaan terhadap negara dalam diri prajurit.

“Lagi pula, ideologi tidak diwariskan secara genetik. Karena itu pula, kecintaan perwira militer terhadap negara juga harus ditanamkan secara konsisten agar menjadi watak mereka ketika bertugas,” tegas Rizki.
Sebagaimana diketahui, Panglima TNI Jenderal TNI Andika Perkasa meluruskan aturan terkait seleksi penerimaan calon prajurin TNI dalam TAP MPRS Nomor 25 tahun 1966.

Adapun TAP MPRS XXV/1966 tersebut tentang Pembubaran Partai Komunis Indonesia, Pernyataan Sebagai Organisasi Terlarang di Seluruh Wilayah Negara Republik Indonesia bagi Partai Komunis Indonesia dan Larangan Setiap Kegiatan untuk Menyebarkan atau Mengembangkan Faham atau Ajaran Komunis/Marxisme-Leninisme.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *