ASN Masih Dominasi Pelanggaran

BANDUNG— Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Jawa Barat Harminus Koto menyebut, ada 140 laporan pelanggaran yang masuk dalam masa kampanye Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat, serta Pemilihan Wali Kota/Bupati dan Wakil Wali Kota/Wakil Bupati di 16 daerah se Jawa Barat.

Harminus mengatakan, 140 laporan tersebut itu terdiri dari berbagai macam pelanggaran yang terjadi di masa kampanye Pilkada tahun 2018 ini.

Bacaan Lainnya

“Seluruh laporan itu kita sudah ada hampir 140 laporan masuk di beberapa Kabupaten/Kota laporan dan temuannya adalah seluruh bentuk pelanggaran,” kata Harminus kepada RMOLJabar (Group koran ini), Rabu (4/4).

Diakui Harminus, dari segala bentuk pelanggaran di masa kampanye tersebut, pelanggaran Aparatur Sipil Negara (ASN) masih mendominasi karena ketidak netralannya dalam tahun politik ini.

“Pelanggaran ASN masih mendominasi,” katanya.

Akan tetapi, untuk pelanggaran di Pilgub Jabar masih minim, karena kebanyakan pelanggaran tersebut ada di Pilkada Kabupaten/Kota.

“Kalau Pilgub minim artinya pasangan calon ini sudah memiliki kebulatan tekad untuk memelihara pemilu ini dan demokrasi ini,” pungkasnya.

 

(nif)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *