AMI Tingkatkan Kualitas Prodi UBSI

AMI UBSI

SUKABUMI – Sebagai misi untuk meningkatan kualitas program studi (prodi), Badan Penjamin Mutu dan Akreditasi (BPMA) Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) mengadakan kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) secara daring dan luring.

Kegiatan ini berlangsung selama 3 hari (2, 3 dan 4 Februari 2022). Ada 8 standar mutu pendidikan yang dibahas dalam AMI kali ini.

Bacaan Lainnya

Pelaksanaan AMI dipimpin oleh Miwan Kurniawan sebagai auditor, serta Kaprodi Ilmu Komputer (S1) UBSI Kampus Sukabumi Denny Pribadi, beserta stafnya sebagai auditee.

Miwan Kurniawan menjelaskan bahwa, kegiatan audit ini mengkomfirmasi tindak lanjut hasil AMI 4 Standar yang sebelumnya, serta mengkonfirmasi dokumen-dokumen dari 4 standar pendidikan lainnya.

“Ada 8 Standar pada AMI saat ini yaitu standar kompetensi lulusan, standar dosen dan tenaga pendidik, standar proses pembelajaran, standar pengelolaan pembelajaran, standar isi pembelajaran, standar pembiayaan pembelajaran, standar penilaian pembelajaran, standar sarana dan prasarana pembelajaran,” jelas Miwan kepada Radar Sukabumi, Minggu (6/2).

Sementara itu, Denny Pribadi mengatakan bahwa prodi Ilmu Komputer UBSI Kampus Sukabumi telah mempersiapkan semaksimal mungkin dalam menghadapi AMI tahun 2022 ini, dengan dilihat dari kesiapan Prodi Imu Komputer, dalam menyusun bukti-bukti dokumen di setiap standarnya.

“Kegiatan audit ini kami manfaatkan untuk mengevaluasi mutu dari program studi. Sehingga di masa yang akan datang bisa lebih baik. Kedua auditor cukup jeli dan detail dalam mengaudit setiap butir-butir pertanyaan,” tutur Denny.

Dengan terlaksananya pelaksanaan AMI, ia berharap dapat membantu dalam mengevaluasi dan meningkatkan akreditasi agar lebih baik lagi.

“Hasil dari AMI ini diharapkan dapat menjadi bahan evaluasi. Sehingga program studi Ilmu Komputer UBSI Kampus Sukabumi, mampu melakukan perbaikan Tri Dharma Perguruan Tinggi dan mampu meraih akreditasi unggul,” tutupnya.(wdy)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *