Bantu Guru Ngaji, ACT Sukabumi Salurkan Paket Pangan

ACT Sukabumi
BANSOS: ACT Sukabumi saat menyalurkan bantuan paket pangan untuk guru ngaji di Kampung Nangela RT1/7, Kelurahan Nangela, Kecamatan Baros.

SUKABUMI — Aksi Cepat Tanggap (ACT) Sukabumi, kembali mendistribusikan bantuan paket pangan kepada beberapa guru ngaji salah satunya di Kampung Nangela RT1/7, Kelurahan Nangela, Kecamatan Baros.

Marketing Komunisi ACT Kota Sukabumi, Malsi mengatakan, bantuan paket pangan ini merupakan zakat penghasilan atau zakat profesi dari para dermawan yang diamanahkan melalui ACT.

Bacaan Lainnya

“Bantuan ini, sebagai bentuk apresiasi terhadap guru ngaji karena pekerjaan mulia para guru ngaji ini terkadang luput dari perhatian,” kata Malsi kepada Radar Sukabumi, Rabu (29/9).

Lanjut Malsi, meski diketahui guru ngaji bekerja tanpa pamrih, tanpa gaji maupun honor. Di balik semua itu, sebenarnya apa yang dibaktikan para guru ini turut membantu pekerjaan pemerintah.

“Ya, dimana terbangun suatu upaya, bahwa segenap masyarakat harus pula mendapatkan pendidikan dasar agama, mendampingi pendidikan umum. Karena itu, sebagai bentuk kepedulian kami menyalurkan bantuan,” ujarnya.

Sementara itu, salah seorang di Kampung Nangela, Ustaz Jumaedi menuturkan, mengajar ngaji dilakukannya tanpa meminta imbalan sepeser pun dan hanya mencari ridha untuk mencetak generasi muda yang berahlak baik.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *