Hujan Lebat Teror Wilayah Banjir Bandang di Sukabumi

SUKABUMI, RADARSUKABUMI.com – Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) merilis peringatan kewaspadaan selama Pancaroba jelang Musim Hujan 2020/2021 terkait kewaspadaan terhadap hujan dengan intensitas tinggi khususnya di wilayah Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada 22 September 2020.

Dari rilis tersebut, BMKG mengungkapkan potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di kawasan terdampak banjir bandang yakni Cicurug, Parungkuda serta Cidahu.

Bacaan Lainnya

Pada Senin (21/9/2020) kemarin, tulis BMKG lagi, banjir bandang di wilayah Kabupaten Sukabumi diakibatkan oleh hujan lebat dengan curah hujan tinggi hingga 110 mm dalam periode 4 jam, yakni 15.00-19.00 WIB di Citeko.

“Hujan lebat ini dipicu oleh kondisi atmosfer yang labil dan diperkuat dengan adanya fenomena gelombang Rossby ekuatorial serta adanya daerah pertemuan angin (konvergensi). Kombinasi dari ketiga fenomena atmosfer ini meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar Jawa Barat,” tulis BMKG.

Terkait kejadian tersebut, BMKG telah mengeluarkan informasi peringatan dini cuaca ekstrem skala waktu 3 jam-an untuk wilayah Jawa Barat sebelum terjadinya banjir bandang pada tanggal 21 September 2020 sebanyak 5 kali mulai dari jam 13.45 WIB hingga 22.50 WIB.

BMKG lewat stasiun klimatologi Bogor pun menginformasikan potensi terjadi hujan sedang-lebat disertai kilat dan angin kencang pada pukul 12.55 WIB di wilayah Kabupaten Sukabumi seperti Gegerbitung, Nyalindung, Nagrak, Caringin, Kadudampit, dan Kebonpedes.

“Dan dapat meluas ke wilayah Kabupaten Sukabumi Kabandungan, Cidahu, Cicurug, Ciambar, Sukabumi. Kondisi ini diperkirakan masih akan berlangsung hingga pukul 14:55 WIB ,” tulis prakirawan cuaca BMKG Jabar.

(bmkg/izo/rs)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *