UKM Seni STISIP WM Sukabumi Go on Public

Unit Kerja Mahasiswa (UKM) Seni Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (STISIP) Widyapuri Mandiri (WM) Sukabumi, melakukan penggalangan dana bagi korban gempa bumi dan tsunami Palu, Sulawesi Selatan. Kegiatan yang dilangsungkan di Alun-alun Cisaat (Depan Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi,red) ini menjadi perhatian para pengguna jalan.

DINNA AGUSTINA, Sukabumi

Bacaan Lainnya

Keberadaan UKM Seni di STISIP WM Sukabumi terbilang aktif. Tidak hanya itu, para mahasiswa yang tergabung di dalamnya juga peduli terhadap sesama. Kamis (18/10), mereka melakukan penggalangan dana dengan mengetuk hati para pengguna jalan di Alun-alun Cisaat, Kabupaten Sukabumi.

Aksi sosial itu sengaja dilakukan, untuk membantu meringankan beban para korban bencana di Palu, Sigi dan Donggala Sulawesi Tengah (Sulteng). Selain penggalangan dana, mereka juga melakukan kegiatan Go on Public.

Sejak pukul 13.00 WIB sampai 16.00 WIB mereka melakukan aksi sosialnya, sekaligus untuk mengenalkan UKM Seni kepada masyarakat sekitar bahwa STISIP WM punya mahasiswa berbakat di bidang seni dan peduli terhadap sesama.Berbagai kreasi seni ditampilkan di alun-alun ini. Salah satunya tarian jaipong, art seni, pembacaan puisi.

“Kegiatan ini salah satu program kerja UKM Seni kampus kami, sekaligus melatih anggota baru supaya berorganisasi tidak hanya di ruang lingkup kampus tetapi di lingkup luar pun ada,”kata Agung Gunawan sebagai ketua pelaksana kegiatan saat ditemui Radar Sukabumi di sela-sela acara.

UKM Seni STISIP WM berdiri pada 2008. “Di 18 Oktober 2018 kita melaksanakan program kerja Go on Public, kita mahasiswa STISIP WM memperkenalkan kepada masyrakat bahwa STISIP itu mempunyai UKM Seni dan mahasiswa yang berbakat di dalam seni,”terangnya.

Keberadaan mahasiswa UKM Seni STISIP WM patut diacungi jempol. Karena mahasiswanya tidak hanya aktif di kampus, tetapi juga aktif di luar kampus.”Manfaat kegiatan ini untuk melatih organisasi UKM Seni agar kedepannya lebih matang dan lebih mempersiapkan lagi dalam melakukan program-program berikutnya,”ulasnya.

Juga memperkenalkan tradisi-tradisi di Indonesia salah satunya seni tari seperti tarian jaipong dan seni lukis.
“Semoga UKM Seni semakin jaya, sukses dalam menjalankan program-program yang lain, jam terbangnya makin tinggi dan lebih solid,”tandasnya.(*/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *