UAS Sampaikan Ceramah Tema Covid-19, Dikelilingi Anggota TNI dan Polisi

Anggota TNI kawal UAS ceramah. (IG/@infokomando)

LAMPUNG – Ada pemandangan tak biasa saat Ustaz Abdul Somad atau UAS menyampaikan ceramah di dalam masjid.

UAS dikelilingi beberapa anggota TNI dan polisi saat menyampaikan ceramah. Pengawalan ketat dilakukan untuk mencegah terjadinya penyerangan kepada UAS, seperti yang dialami Syekh Ali Jaber beberapa waktu lalu.

Bacaan Lainnya

UAS menyampaikan ceramah di beberapa masjid di Bandar Lampung. Jadwal ceramah UAS berlangsung mulai 25-27 September 2020.

Tadi malam, UAS ceramah di Masjid Urip Sumoharjo. Ia dijaga ketat aparat kepolisian dan anggota TNI. Beberapa anggota TNI masuk ke dalam masjid dan mengelilingi UAS saat ceramah.

UAS yang mengenakan baju hijau dengan kopiah bernuansa tapis Lampung. Ia tampak bersemangat memberikan tausiyah di depan ratusan jamaah yang memadati masjid Masjid Urip Sumoharjo.

Puluhan anggota kepolisian Polresta Bandarlampung dan anggota TNI turun mengamankan jalannya kajian umum yang dimulai selepas salat Isya.

Para jamaah terlihat meneteskan air mata ketika UAS berpesan untuk seluruh petugas medis, baik perawat, dokter, dan lainnya untuk selalu kuat dan tabah dalam berperang melawan penyakit mematikan, Covid-19.

“Allah memuliakan manusia yang bisa membantu menyehatkan tubuh manusia lainnya, mengajarkan ini adalah suratan takdir wahai pasien yang sedang sakit semoga Allah SWT segera mengangkat penyakitmu, meleburkan dosa-dosamu,” kata UAS.

Salah satu jamaah, Eti (39) mengaku terharu bisa mengikuti kajian yang diisi UAS.

“Senang banget rasanya, bisa lihat langsung ceramahnya buat adem, kayak gak percaya bisa langsung netesin air mata dengerinya. Apalagi ini temanya tentang Covid, menyentuh sekali,” ujar Eti, seperti dilansir Radar Lampung.

Eti mengatakan akan kembali mengikuti ceramah UAS di beberapa lokasi di Bandar Lampung.

“Besok masih ada di Pesantren Al-Firdaus Kemiling, terus Minggu subuh di Masjid Baitul Mukmin, insya Allah akan ikut lagi,” ungkapnya.

Untuk diketahui kajian tersebut berakhir pukul 20.30 WIB. UAS pun langsung dikawal aparat masuk menuju mobil Vellfire warna putih.

UAS berada di selama tiga hari (25-27) untuk ceramah. Ia menyampaikan tausiah di empat lokasi berbeda.

Jadwal pertama ceramah UAS di Bandar Lampung dimulai di Masjid Ad-Dua, Jalan Sultan Agung, Puri Way Halim, Perumnas Way Halim, Jumat (25/9/2020).

Selanjutnya, UAS memberikan tausiah di Masjid Rumah Sakit Urip Sumoharjo, Jalan Urip Sumoharjo, Gunung Sulah, Way Halim.

Hari ini, Sabtu (26/9), UAS menyampaikan ceramah di Pondok Pesantren Al Firdaus, Bukit Kemiling Permai. Dilanjutkan di kediaman H. Faishol Djausal, Jalan Nusa Indah, Rawalaut, selepas shalat magrib.

Terakhir, UAS akan menyampaikan ceramah di Masjid Baitul Mukmin, Begadang V, Jalan Soekarno-Hatta.
(one/pojoksatu)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *