Sempat Hilang, Jasad Ajis Wardoy Ditemukan di Kedalaman Lima Meter Sungai Cikarang

EVAKUASI : Petugas gabungan saat proses evakuasi jasad Saepul Ajis (22) asal warga Dwikora, RT (006/003), Kelurahan Warudoyong, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi.

CIRACAP — Tim SAR gabungan akhirnya menemukan jasad wisatawan yang tenggelam saat berenang di kawasan objek wisata alam Leuwi Kenit, tepatnya di sungai Cikarang, Desa Pasirpanjang, Kecamatan Ciracap pada Senin (05/04/2021) siang.

Humas SARDA Pos Ciracap, Noyief Naretsya kepada Radar Sukabumi mengatakan, korban yang diketahui bernama Saepul Ajis (22) asal warga Dwikora, RT (006/003) Kelurahan Warudoyong, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi ini, dikabarkan hilang setelah tenggelam di kawasan objek wisata alam tersebut pada Minggu (04/04/2021) siang.

Bacaan Lainnya

“Setelah dilakukan pencarian dan penyisiran selama satu hari ini, akhirnya kami berhasil menemukan jasad korban sekira pukul 11.10 WIB,” kata Noyief kepada Radar Sukabumi Senin (05/04/2021).

Lebih lanjut Noyief menjelaskan, korban berhasil ditemukan sekitar 20 meter dari titik kejadian awal atau tempat kejadian musibah (TKM) awal korban tenggelam di sungai Cikarang, Desa Pasir Panjang, Kecamatan Ciracap.
“Korban ditemukan pada kedalaman lima meter di dalam sungai Cikarang,” paparnya.

Setelah ditemukan, ujar Noyief, petugas gabungan dari pemerintah Kecamatan Ciracap, POS SARDA Kabupaten Sukabumi Kecamatan Ciracap, PRPS Rajawali Rescue, P2BK BPBD Kecamatan Ciracap, Pramuka Peduli Kabupaten Sukabumi Korwil Ciracap dan Ciemas serta Rapi Jawa Barat. “Jenazah langsung kami bawa ke RSUD Jampang Kulon menggunakan ambulans Desa Pasirpanjang, Kecamatan Ciracap,” timpalnya.

Sementara itu, Camat Ciracap, Deden Sumpene mengatakan, berdasarkan keterangan dari sejumlah saksi, perisitiwa ini bermula dari korban bersama kakak kandungnya bernama Robi Apriansyah bersama teman-temannya sengaja mengunjungi objek wisata Leuwi Kenit dengan tujuan untuk berlibur. “Sesampainya di lokasi wisata, korban bersama kaka kandungnya dan teman-temannya itu, langsung berenang dan bermain air di kawasan sungai Cikarang,” kata Deden.

Sewaktu berenang atau bermain air, sambung Deden, korban tenggelam di sungai Cikarang. Setelah itu, kakak kandung korban langsung membantunya dengan maksud untuk menolongnya. “Iya, kakak kandung korban ini berniat untuk menyelamatkan korban. Namun, karena kondisi yang lelah sehingga kakaknya tersebut ikut tenggelam,” paparnya.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *