Jadwal dan Prediksi Yordania U23 vs Indonesia U23, Garuda Muda Wajib Catat Rekor

Prediksi Yordania U23 vs Indonesia U23 dalam laga terakhir Grup A Piala Asia U23 2024 Qatar, di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Minggu malam 21 April 2024. (laman the-afc.com)
Prediksi Yordania U23 vs Indonesia U23 dalam laga terakhir Grup A Piala Asia U23 2024 Qatar, di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Minggu malam 21 April 2024. (laman the-afc.com)

JAKARTA — Jadwal dan Prediksi Yordania U23 vs Indonesia U23 dalam laga terakhir Grup A Piala Asia U23 2024 Qatar, Minggu 21 April 2024. Timnas Indonesia U23 akan berjuang melanjutkan performa apiknya di turnamen bergengsi AFC Asian Cup 2024, kala menghadapi Yordania U23 di Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar.

Tim berjuluk Garuda Muda ini hanya butuh hasil imbang untuk mengamankan tempat di babak perempat final sekaligus melajutkan rekor positif mereka di Qatar.

Bacaan Lainnya

Sebelum laga Indonesia vs Yordania ini, tim asuhan Shin Tae Yong menempati peringkat kedua klasemen sementara Grup A dengan 3 poin. Sementara Yordania peringkat ketiga dengan 1 poin, sama dengan koleksi tim juru kunci, Australia U23.

Jika Indonesia mampu menghindari kekalahan dari Yordania, maka Garuda Muda dipastikan lolos ke babak knock Piala Asia U23 2024. Itu akan jadi rekor baru bagi Timnas Indonesia U23, sebagai tim debutan bisa langsung menembus babak perempat final.

Namun Rizky Ridho wajib mewaspadai Yordania asuhan Abdallah Abu Zema yang wajib memenangkan laga ini jika ingin lolos. Abdallah Abu Zema merasa bahwa timnya tidak beruntung dalam kekalahan melawan tuan rumah Qatar pada hari Kamis lalu.

Kala itu, Jordan kalah karena gol pada masa injury meskipun menciptakan lebih banyak peluang. Untuk itu Abu Zema berharap anak asuhnya lebih klinis di kotak penalti saat menghadapi Indonesia.

“Indonesia terorganisir dengan baik dan sudah berkembang,” kata Abdallah Abu Zema, mantan bek Yordania berusia 48 tahun, dikutip Pojoksatu.id dari laman resmi AFC.

“Sebelum turnamen, saya mengatakan mereka (Indonesia U23) adalah tim yang bagus dan mereka telah mengalahkan Australia, yang menurut saya pantas, tetapi kami akan mempersiapkan diri (sebaik mungkin).”

“Kami tahu apa yang dibutuhkan untuk pertandingan mendatang dan saya yakin kami akan mampu memenangkannya. Semoga kami akan menjadi yang beruntung (kali ini); dari performa yang saya lihat (melawan Qatar), saya yakin kami akan siap dengan semangat yang sama.”

Laman resmi AFC sendiri memuji Timnas Indonesia U23 asuhan Shin Tae Yong yang tampil berani sepanjang turnamen ini. Kalah kontroversial lawan tuan rumah Qatar, lalu bangkit dengan membungkam Australia menunjukkan Garuda Muda tak boleh diremehkan.

Kembalinya Ivar Jenner dari skorsing akan membuat lini tengah Indonesia lebih solid. Gelandang Jong Utrecht mungkin akan berduet dengan Nathan Tjoe a On untuk mengimbangi lini tengah Yordania.

Sementara Justin Hubner sudah bisa dimainkan sejak awal, bahu membahu dengan sang kapten Rizky Ridho dan Komang Teguh di barisan pertahanan. Ernando Ari Sutaryadi yang tampil gemilang pada laga kontra Australia tampaknya tidak akan tergantikan di pos penjaga gawang.

Jelang laga kontra Yordania, Shin Tae Yong mengaku mencermati permainan calon lawannya itu lalu menyiapkan strategi yang tepat. “Saya akan memperhatikannya (pertandingan Yordania sejauh ini) dan akan mempersiapkan (sesuai) untuk pertandingan ini,” kata Shin, yang berusia 53 tahun.

STY juga menggaris bawahi sejumlah kekurangan timnya agar bisa tampil lebih baik pada laga berikutnya. “Kami memiliki banyak kekurangan sepanjang pertandingan ini (melawan Australia) dan kami akan memperbaikinya.”

“Kami akan terus berkembang dan memeriksa tingkat performa kami, dan saya pikir kami bisa tampil baik melawan Yordania,” tutur pelatih asal Korea Selatan itu. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *