Geng Motor Ngamuk di Bhayangkara

SUKABUMI – Aksi kejahatan jalanan yang dilakukan geng motor di Kota Sukabumi kembali memakan korban. Kali ini, Edi Ginanjar (22) warga Jalan Veteran 1, Gang Persatuan, RT 1/5, Kelurahan Sriwedari, Kecamatan Gunungpuyuh, mengalami luka bacok saat tengah nongkrong bersama teman-temannya di warung Senja, depan Gang Gelatik, Bhayangkara, Kelurahan Gunungpuyuh.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Radar Sukabumi, peristiwa kejahatan jalanan yang terjadi pada Sabtu malam (16/9) ini, Edi dibacok oleh segerombolan bermotor dengan menggunakan senjata tajam jenis samurai dan clurit.

Bacaan Lainnya

Salah seorang teman korban, Arta (23) warga Jalan Selabintana, RT 13/6, Kelurahan Sudajaya Girang, Kecamatan Sukabumi, menjelaskan, saat kejadian ia tengah asyik bercengkrama sambil meminum kopi dengan sejumlah temannya di warung tersebut.

Namun, sekitar pukul 22.05 WIB, ia dikagetkan dengan suara bising knalpot dan tiba-tiba datang segerombolan bermotor menghampiri warung tersebut dengan menenteng-nenteng senjata tajam. “Saat itu, saya lagi ngobrol sama teman-teman.

Namun mereka datang dan tanpa diketahui penyebabnya, kawanan geng motor yang berjumlah sekitar 15 orang tersebut, berteriak dengan nada kasar mengucapkan, “dipaehan siah ku aing kabeh” (dimatiin kalian semuanya sama saya),” jelas Arta kepada Radar Sukabumi saat berada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) R Syamsudin SH Kota Sukabumi.

Menurut Arta, setelah kawanan geng motor tersebut berusaha merangsek ke dalam warung, orang yang berada di warung berhamburan menyelamatkan diri, namun, Edi malah berusaha menjegal mereka dengan cara melemparinya menggunakan gelas dan bangku yang berada di warung tersebut.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *