Djanur Sebut Persib Berpeluang Juara

Mantan pelatih PSMS Medan, Djadjang Nurdjaman, punya prediksi soal lima tim yang nantinya akan menghuni papan atas klasemen akhir kompetisi Liga 1 musim 2018.
Saat ini, Liga 1 musim 2018 tengah diliburkan. Liburnya kompetisi lantaran pelaksanaan Asian Games 2018 yang berlangsung di Jakarta dan Palembang mulai 18 Agustus hingga 2 September 2018. Hal ini tentu menjadi keuntungan besar bagi tim-tim kontestan.
Pasalnya, mereka bisa mendapatkan jatah istirahat setelah melakoni ketatnya persaingan kompetisi kasta tertinggi di Tanah Air.
Djadjang pun menyebutkan lima tim yang diprediksinya bakal menghuni papan atas klasemen akhir. “Prediksi 5 besar di antaranya, Persib bisa masuk kemudian Bhayangkara FC, PSM makassar, Madura United, dan Bali United,” katanya.
Dari lima tim yang disebutkan pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut, empat di antaranya memang menghuni lima teratas klasemen sementara. Hanya PSM Makassar yang saat ini tengah menghuni peringkat keenam klasemen sementara.
Sementara itu, Madura United menduduki peringkat kedua dengan raihan 33 poin. Selanjutnya, Bali United, Barito Putera, dan Bhayangkara FC berturut-turut menghuni peringkat ketiga, keempat dan kelima.
Ketiga tim ini memiliki raihan poin yang identik, yakni 32 poin. Terkhusus untuk Persib Bandung, Djanur menyebut bahwa Maung Bandung berpeluang untuk bisa terus nyaman duduk di papan atas klasemen hingga akhir musim.
Syaratnya adalah selalu tampil konsisiten pada setiap pertandingan yang dijalani. “Di papan atas sudah terlihat, dan Persib punya peluang walau masih tipis,” ujar Djanur di Stadion Si Jalak Harupat, belum lama ini.
Pelatih yang pernah mengantarkan Persib juara pada Liga Indonesia musim 2014 ini pun sudah mempetakan tim-tim yang bakal terlibat p[ersaingan ketat menuju tangga juara. “Prediksi 5 besar diantaranya, Persib bisa masuk kemudian Bhayangkara, PSM makassar, Madura United, dan Bali United,”katanya. (net)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *