Bupati: Jangan Biarkan Sukabumi Dikuasai Asing

SUKABUMI–Banyaknya lahan di Sukabumi yang dimiliki oleh pihak asing, Bupati Sukabumi Marwan Hamami mewanti-wanti jajarannya khususnya para camat agar tak mudah tergoda rayuan orang asing.

Dirinya melihat kondisi saat ini, warga negara asing tengah berupaya menguasai Indonesia melalui berbagai aspek. Termasuk menguasai lahan tanah rakyat di Sukabumi.

Bacaan Lainnya

“Banyak lahan secara legalitasnya sudah dikuasai orang asing, reklamasi pun sudah dibeli orang asing.

Bahkan orang kita tak boleh mendekat ke sana. Ini hoax atau tidak, tapi faktanya memang begitu,” sebut Marwan Hamami saat sambutan pencanangan Gerakan KB Kesehatan Terpadu tingkat Kabupaten Sukabumi di Aula Setda Kabupaten Sukabumi, Jumat (27/10).

Wilayah Kabupaten Sukabumi memiliki areal yang cukup luas yaitu ± 419.970 ha yang terdiri dari 47 kecamatan dan 386 desa ini, tentu menjadi daerah bidikan orang-orang asing.

Terlebih-lebih Kabupaten Sukabumi memiliki sumber daya alam yang bisa dikeruk dan diangkut ke negeri orang.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *