Perdana, CSS Berbagi Takjil

RAMADAN – Memanfaatkan bulan suci Ramadan 1440 Hijriah, Comunity Security Sukabumi (CSS), menggelar bakti sosial berupa bagi-bagi takjil gratis kepada pengendara yang melintas di Jalan Raya Veteran II, Nomor 10, Kota Sukabumi, kemarin (12/5).

Humas CSS, Zenal Arifin didampingi Kanit Keamanan Swakarsa (Kamsa) Polres Sukabumi Kota, Bripka Novan Suryadinata mengatakan, aksi sosial ini merupakan salah satu bentuk kepedulian komunitasnya dalam mengisi bulan suci Ramadan.

Bacaan Lainnya

“Pada bulan penuh berkah ini, kami turun ke jalan dan membagikan 500 takjil kepada pengendara yang sedang melaksanakan ibadah puasa dan rekan satu pekerjaan yang sedang bertugas,” ujar Zenal kepada Radar Sukabumi.

BERBAGI: Anggota CSS saat memberikan takjil kepada pengendara lalu lintas di Jalan Raya Veteran II, nomor 0, Kota Sukabumi, kemarin (12/5).

Pembagian ratusan takjil ini, sambung Zenal, selain bentuk kepedulian CSS di bulan suci Ramadan, juga sebagai sarana komunikasi untuk menjalin kemitraan dengan masyarakat di Sukabumi.

“Banyak pengendara motor dan mobil masih berada di jalan ketika waktunya berbuka puasa. Ya, dengan takjil ini minimal bisa jadi makanan pembuka bagi mereka yang masih di jalan,” imbuhnya.

Selain pembagian takjil, ujar Zenal, komunitas ini juga memanfaatkan bulan suci Ramadan dengan menggelar bersih-bersih masjid. “Baru-baru ini kami juga melaksanakan bersih-bersih Masjid Al-Huda di Kampung Karawang Sentral, RT 2/1, Desa Karawang, Kecamaran Sukabumi. Semoga saja, kegiatan yang kami lakukan ini menjadi kebaikan bagi kami kedepan,” pungkasnya.

Seorang pengendara, Deden (35), warga Kampung Ciaul Pasir, Kelurahan Subangjaya, Kecamatan Cikole, mengaaku sangat mengapresiasi terhadap kedulian CSS yang memberikan takjil kepada pengendara lalu lintas. Ini mengingat tidak sedikit warga yang harus berbuka puasa di tengah perjalanan.

“Tentu kepedulian seperti ini sangat membantu bagi warga karena memembantu pengendara yang kadang kebingungan untuk buka puasa saat adzan Magrib tiba. Insya Allah ini jadi ladang kebaikan,” singkatnya.

(Den/d)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *