Ketua DPC Partai Gerindra Kota Sukabumi Siap Bertarung Lawan Petahana

Ketua DPC Partai Gerindra Kota Sukabumi
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Sukabumi Lutfi Achmad

SUKABUMI – Ketua DPC Partai Gerindra Kota Sukabumi Lutfi Achmad menyatakan, sebagai new comer atau pendatang baru di kancah perpolitikan, siap bertarung dalam kontestasi pemilihan Walikota (Pilwalkot) melawan para pertahana yang kembali mencalonkan diri.

Hal itu disampaikan, oleh pengusaha sukses ini seusai mendaftarkan diri ke DPC Partai Gerindra Kota Sukabumi, Jalan Bhayangkara, Kecamatan Gunungpuyuh, pada Rabu (26/6) lalu. Ia menegaskan, bahwa Partai Gerindra menargetkan kader atau yang bacalon yang telah mendaftar ke partai besutan Prabowo Subianto untuk bacalon Walikota Sukabumi.

Bacaan Lainnya

Di sisi lain, dirinya juga terlebih dahulu akan melihat dinamika yang berkembang saat ini di lapangan. Sebab, menurut Lutfi semuanya harus realistis, karena targetnya jelas harus menang untuk mengawal semua program Presiden RI terpilih Prabowo Subianto.

“Target sebagai F1 (Walikota Sukabumi) ada, tapi lihat dinamika di lapangannya, kita lihat yang realistis. Saya sebagai ketua partai koalisi (koalisi sukabumi maju/KSM) ada 6 partai, yaitu Partai Gerindra, Golkar, PDI P, PAN, Nasdem, dan PPP,” ucap Lutfi Achmad.

Lutfi memaparkan, dalam partai koalisi yang tergabung di KSM ada Ayep Zaki yang juga sudah mendaftar ke DPC Partai Gerindra, lalu Andri Hamami dari Partai Golkar, kemudian ada Mohamad Muraz dari Partai Demokrat, terakhir dari PKS Achmad Fahmi sebagai pertahana.

“Dengan hadirnya semua pertahana dalam kontestasi sekarang ini dan saya sebagai pendatang baru mencoba untuk bersama – sama Petahana kita adu jodoh, adu milik, adu rezeki semua kodratnya di atas kita hanya berusaha,” paparnya.

Dirinya sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Kota Sukabumi, sekaligus juga Ketua KSM mengaku sudah melakukan pendekatan – pendekatan kepada semua bakal calon dari petahana, mulai dari pertahana PKS Achmad Fahmi, petahana dari Demokrat Mohamad Muraz, dan petahana dari Partai Golkar Andri Hamami.

“Termasuk juga dengan pendatang baru Pak Ayep Zaki, semua sudah saya sampaikan sudah bicarakan lebih detail, masalah nanti jodohnya dengan siapa atau seperti apa ini dinamika masih panjang. Kita lihat perjalanan ini sampai dengan 27 Agustus mendatang,” ungkapnya.

Lanjut Lutfi, Partai Gerindra harus menjadi pemenang dan bersama pemenang, karena telah menjadi tanggung jawabnya yang harus menempatkan harkat martabat Partai Gerindra itu posisinya di atas. Adapun dirinya juga ikut mendaftarkan diri di hari terakhir, karena ada pesan khusus dari DPP untuk ikut maju dalam konstelasi politik ini.

“Saya kenapa mendaftar pada hari terakhir, karena pesan khusus dari DPP Partai untuk maju dalam konstalelasi ini. Saya ini hanya kader Partai Gerindra yang loyal terhadap partai saya. Jadi apapun amanat dari para pemimpin saya disana akan saya jalankan,” tegasnya.

Selain itu, alasan dirinya mendaftarkan diri, karena terpanggil oleh dinamika dan gonjang – ganjing politik saat ini. Sehingga dirinya pun ingin tempatkan Partai Gerindra menempati posisi terhormat di Kota Sukabumi.

“Saya sebagai ketua DPC yang berkewajiban untuk mengawal ketua umum saya, bapak Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia yang baru nanti Oktober. Saya pun akan mengawal program-program bapak saya sampai kelapisan masyarakat,” imbuh Lutfi.

Ia memaparkan, program-program itu sudah jelas program Prabowo di kampanye yang utama yaitu untuk menuntaskan kemiskinan, program stunting dan semua itu menyangkut bagaimana membangun Kota Sukabumi itu lebih daripada kondisi yang lalu-lalu.

“Bapa saya, Bapak Prabowo menginginkan semua masyarakat di Indonesia itu adil, makmur dan sejahtera. Mandat dari atas ke bawah harus dikawal dengan baik,” pungkas Lutfi. (ris).

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *