KPU Pastikan Logistik Lengkap

MENYEGEL : Ketua KPU Kabupten Sukabumi Fery Gustaman memastikan ketersediaan logistik sudah aman lengkap sudah didistribusikan ke setiap wilayah Kecamatan dan Desa yang ada di 47 Kecamatan.

SUKABUMI — Jelang H-1 Pilkada serentak yang akan dilaksanakan pada 9 Desember 2020. KPU mengaku ketersediaan logistik sudah aman dan lengkap untuk didistribusikan ke setiap wilayah Kecamatan dan Desa yang ada di 47 Kecamatan. KPU telah melakukan pengecekan. Kendala kesediaan sarung tangan lateks hingga thermo gun pun sudah teratasi.

“Sudah terdistribusi semua, sudah lengkap tingga hari pencoblosan saja, “jelas Ketua KPU Kabupten Sukabumi Fery Gustaman kepada Radar Sukabumi, (07/12).

Bacaan Lainnya

Meskipun sebelumnya ada kendala, namun semua bisa teratasi dan diselesaikan dengan baik. Penyelenggaraan pilkada di tengah pandemi COVID-19 menjadi hal baru bagi KPU. Pihaknya tak hanya menyediakan kebutuhan pemungutan suara, tapi juga masker hingga sarung tangan demi mencegah penularan virus. Untuk penyediaan masker di tiap TPS, KPU hanya menargetkan jumlah 20 persen masker dari total jumlah pemilih per TPS. Setiap pemilih diasumsikan telah memakai masker dari rumah.

“Pemilih diharapkan dari rumah membawa masker sendiri. Ini untuk antisipasi ada pemilih yang maskernya sudah sobek atau tidak memenuhi standar, kita sediakan masker sejumlah 20% dari jumlah pemilih di TPS,” katanya.

Terkait penjagaan dari satgas maupun tenaga kesehatan di sekitar TPS, KPU sudah mengkoordinasikan dengan pemerintah setempat. Intinya, disesuaikan dengan kemampuan tenaga kesehatan di masing-masing wilayah.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *