’’Ngemong’’ Siswa Berbuah The Best Teacher

SMKN 3 Buduran membuat student company (SC). Tangan dingin Wiranti Pudjiastuti turut membidani dan membesarkan perusahaan siswa tersebut. Bahkan, SC itu meraih laba hingga ratusan persen.

Wiranti menyebutkan, kuncinya adalah kekompakan. Dia berupaya masuk di dunia para remaja. Dia pun berusaha memahami ke inginan mereka, tidak memaksakan kehendak. Terkait produk yang ingin dijual, dia tak pernah melontarkan ide duluan.

Dia selalu bertanya tentang keunggulan dan peluang pasar saat produk diperjualbelikan. ”Aku ki sakjan e yo galak lho, tapi arek-arek seneng ae (Sebenarnya, aku ini garang. Tapi, anak-anak tetap senang),” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Dicky dan Ferina membe narkannya. Menurut Ferina, Wiranti merupakan guru yang enak dan bisa bergaul dengan anak-anak.

”Asyik pokoknya,” ujarnya. Dia juga bisa menjadi sosok ibu bagi para siswa di sekolah. Itu yang membuat hubungan mereka bisa akrab. Tak sekadar untuk kebutuhan belajar.

Hal yang sama diutarakan Dicky. Menurut dia, cerewet dan galaknya Wiranti ngangeni. Banyak pelajaran moral yang didapat darinya.

Hal itu terlihat saat Wiranti teriak-teriak kepada para siswa yang hanya berdiam diri ketika petugas kebersihan menyapu ruang pertemuan.

”He rek, onok sing nyapu iku lho. Direwangi, ojok ngregeti (Nak, ada yang menyapu. Dibantu. Jangan dikotori),” teriaknya lantang. Siswa yang mendengar langsung menurutinya. Wiranti memang ahli membimbing para remaja.

 

(*/c20/ai)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *