Tim Putri Indonesia Gagal Ke babak Final

Tim putri Indonesia harus legawa angkat kaki dari Kejuaraan Asia Beregu 2018 setelah disapu bersih Jepang 0-3 di babak semifinal, Sabtu (10/2).

Kekalahan Gregoria Mariska Tunjung dari juara dunia 2017, Nozomi Okuhara di partai ketiga melengkapi penderitaan Merah Putih.

Bacaan Lainnya

Oleh Nozomi, Jorji betul-betul dibuat tak berdaya di game pertama. Ia kalah dengan skor telak 5-21.

Indonesia sempat punya secercah harapan saat juara dunia junior tahun lalu itu bangkit dan memaksa Nozomi memainkan game ketiga setelah menang 21-19.

Sayang, nasib berkehendak lain. Jorji harus meninggalkan lapangan dengan kepala tertunduk setelah kembali ditekuk Nozomi 15-21.

Mengomentari permainan Jorji, pelatih tunggal putri Minarti Timur masih menggarisbawahi kemauan keras Jorji yang menurutnya masih kurang. Walau secara level Nozomi memang berada jauh di atasnya, Minarti menilai bahwa Jorji sudah saatnya bersaing di level senior.

“Mental berani capeknya itu harus lebih ditambah. Kemanapun lawan pukul bola, dia harus ngotot ambil. Keinginan menangnya harus ditingkatkan lagi,” katanya.

Dengan kemenangan ini, Jepang berhak melaju ke babak pamungkas untuk menantang Tiongkok yang juga baru saja melibas Korea Selatan dengan skor 3-1.

Indonesia masih menyisakan tim putra yang akan bertanding petang nanti melawan Korea Selatan.

(kar/JPC)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *