Muhammad Zohri Posisi Terdepan 100 meter

Keberhasilan Lalu Muhammad Zohri memenangi babak penyisihan pada nomor 100 meter putra patut diapresiasi. Sebab pelari yang turun di heat ketiga ini mampu menempati posisi terdepan.

Keberhasilan ini turut mendapat apresiasi dari pelatihnya, Eri Nuraini. Dia menilai performa yang dikeluarkannya pada Sabtu (25/8) sangatlah bagus.

Bacaan Lainnya

“Dia bagus masih bisa mempertahankan perolehan catatan waktunya. Tidak ada penurunan dan mampu tetap menunjukkan performanya,” jelasnya ketika dihubungi oleh wartawan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Meskipun menjadi yang terdepan di heat ketiga, Zohri tidak dapat bernapas lega. Sebab saat dibandingkan dengan catatan waktu pemenang di heat lainnya, Zohri tergolong lambat. Bahkan dia hanya menempati posisi kedelapan.

“Ya, kami tidak akan memaksa dia lari dengan performa terbaiknya. Jadi tadi ketika lari dia enjoy saja, jangan dipaksakan,” ungkapnya.

Hal ini dikarenakan pada Asian Games 2018, Zohri tidak dibebani oleh target. Sebab Zohri masih tergolong junior di kelas lari 100 meter.

“Kami tak menargetkan apa-apa di Asian Games 2018 untuk Zohri. Tapi, tetap dia akan melakukan persiapan. Recovery berupa senam,” pungkasnya.

Untuk diketahui, di Asian Games 2018, Zohri turun di dua nomor. Nomor pertama adalah lari 100 meter putra dan nomor kedua adalah 4×100 meter putra.

(mat/JPC)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *