Raja Kerajaan Angling Dharma Padeglang Dibongkar, Ternyata…

Kerajaan Angling Dharma
Iskandar Jamaludin Firdaus, pria yang mengaku Raja Kerajaan Angling Dharma Pandeglang. Foto: Bantennews

PANDEGLANG – Kasi Kesejahteraan Desa Pandat, Padegelang, Dimas Febriana membongkar sosok Iskandar Jamaludin Firdaus yang mengaku raja Kerajaan Angling Dharma Pandeglang.

Dikutip dari CNNIndonesia.com. Rabu (22/9/2021), warga tidak banyak mengetahui sosok dan aktivitas keseharian Iskandar. Ia juga menilai, Iskandar merupakan sosok yang cukup tertutup.

Bacaan Lainnya

Pasalnya, ‘baginda sultan raja’ itu tidak banyak bergaul dengan warga setempat. “Kalau untuk kepribadiannya enggak terlalu berkecimpung dengan masyarakat, masing-masing aja,” bebernya.

Dalam setiap kegiatan warga pun, Iskandar tidak pernah berbaur bersama warga. Sebaliknya, saat menggelar acara apapun, selalu dilakukan bersama para pengikutnya saja di rumah. “Misalkan ada acara maulidan juga pribadi dia aja sama anak buahnya di rumah,” ujar Dimas.

Karena itu, pihaknya juga tidak bisa memberikan keterangan lebih banyak tentang sosok Iskandar. “Kalau bisa dibilang tertutup, dia orangnya memang tertutup, enggak pernah berbaur dengan warga,” tandasnya.

Jadi Raja Usai Bertapa

Salah satu pengikut Iskandar Jamaludin Firdaus, Ki Jamal menuturkan, sosok yang dipanggilnya ‘banginda sultan raja’ itu awalnya memperdalam ilmu dengan bertapa di gunung. Dalam pertapaan itu, Iskandar mengaku didaulat menjadi raja oleh makhluk gaib berdasarkan perintah dari Tuhan.

“Baginda diangkat menjadi raja pada tahun 2004,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (21/9/2021).

Akan tetapi, Ki Jamal membantah bahwa keinginan menjadi raja itu datang dari Iskandar pribadi atau masyarakat. “Tapi memang sudah perintah dari sana, dari Sang Pencipta,” kata dia.

Usai dinobatkan sebagai raja, Iskandar kemudian mulai mengumpulkan para pengikutnya yang mempercayai bahwa Iskandar memang orang pilihan yang dipilih langsung oleh Tuhan.

“Baginda juga ada keturunan dari Kesultanan Banten, ada dari beberapa silsilahnya,” kata dia.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *