Cara Mengenali Modus Pembobolan M-Banking Lewat Undangan Pernikahan Online, Begini Caranya

Pembobolan M-Banking Lewat Undangan
Pembobolan M-Banking Lewat Undangan Pernikahan Online, Kenali Modusnya. (foto : Ilustrasi/Jawapos)

“Kemungkinan besar karena masyarakat tidak terbiasa memperhatikan peringatan saat instal aplikasi, maka aplikasi jahat pencuri data ini akan tetap terinstal dan menjalankan aksinya,” ujar dia.

Bacaan Lainnya

Oleh karenanya, Alfons mengimbau masyarakat untuk membaca lebih dulu peringatan yang muncul saat  mengakses sebuah file. Bila isinya berupa peringatan aplikasi berbahaya, warga diminta menyetop akses dan tidak memberikan persetujuan. 

Alfons juga menyarankan agar warga rutin mengganti password dan PIN persetujuan transaksi karena hal serupa bisa dipicu akibat data perbankan yang bocor. Jika masih ragu, warga juga bisa mempertimbangkan mengganti akun m-banking dengan penyedia m-banking yang diyakini memiliki pengamanan lebih baik.

Sebenarnya, kata Alfons, dengan mengklik sebuah file berisi aplikasi jahat itu tidak cukup untuk mengakses akun mobile banking korbannya.  Sebab pelaku membutuhkan user ID, password M-Banking, dan PIN persetujuan transaksi. Namun mereka kini tetap bisa mengakses mobile banking tanpa harus melengkapi data-data lanjutan tersebut. “Hal ini bisa terjadi bila para pelaku terorganisasi atau ada database bank pengguna m-banking yang bocor.” (hnd)

Pos terkait